Diawali Guru Zakir, Sehari 500 Bungkus Ludes, Roti Hambar Jumbo Nagara yang Menggugah Rasa

0

SABAN bulan Ramadhan, ada penganan khas hadir di tengah masyarakat Nagara, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan. Namanya adalah roti hambar Guru Zakir yang digemari masyarakat dan menggugah rasa sebagai menu berbuka puasa.

MESKI rasanya tawar, roti kaya karbohidrat ini tetap menarik bagi para penikmatnya. Ini karena ukurannya yang terbilang jumbo.

Roti hambar ukuran jumbo ini diolah keluarga besar Guru Zakir di Jalan Inpres Tumbukan Banyu, Kecamatan Daha Selatan Nagara. Tiap bulan puasa selalu kebanjiran pesanan dari para konsumen. Mereka ada yang membeli guna dikonsumsi. Ada pula yang menjual atau memasarkan kembali roti hambar ‘ganal’ ini.

BACA : Roti Pisang Salma Langkar Kelayan, Seharinya Laku Hingga 2000 Biji

“Dalam sehari, kami bisa menghabiskan 300 hingga 500 bungkus roti hambar. Tapi, karena ukurannya lebih besar dibandingkan roti tawar yang ada di pasaran, jadi lebih menarik konsumen. Rata-rata satu roti hambar ini seberat 950 gram,” ucap pemilik usaha roti hambar Guru Zakir, Hj Muzalifah kepada awak media, Sabtu (1/4/2023).

Menurut dia, pembuatan satu roti tawar jumbo memerlukan waktu cukup lama hingga siap dijual. Pengerjaannya sesuai shalat Tarawih untuk pembuatan adonan, didiamkan sebentar agar mengembang hingga dimuat ke dalam alat cetak roti.

BACA JUGA : Hampir Sebulan Direndam Rob, Pemprov Kalsel-Pemkab HSS Harus Turun Tangan Bantu Daha Selatan

“Sekitar pukul 00.00 Wita, roti hambar ini memasuki proses pemanggangan dalam oven hingga waktu subuh. Kemudian didinginkan dan dikemas sekitar pukul 12.00 Wita, baru bisa dipasarkan,” kata Hj Muzalifah.

Menurut dia, usaha pembuatan roti hambar Guru Zakir dimulai oleh orangtuanya sejak tahun 1970-an. Kini, Hj Muzalifah dibantu lima pekerja dalam sehari bisa membuat sektiar 500 bungkus roti yang menghabiskan 250 kilogram tepung terigu.

BACA JUGA : Rumah dan Jalan Terendam, Banjir Rob Bisa Berbulan-Bulan Landa Wilayah Nagara Daha

“Kami hanya membuat roti hambar ini untuk memenuhi pesanan khususnya di Nagara. Walaupun, terkadang roti tawar ini juga dibawa jadi oleh-oleh ke Banjarmasin dan Palangka Raya,” tutur Hj Muzalifah.(jejakrekam)

Pencarian populer:Roti hambar jumbo
Penulis Iwan Sanusi
Editor Ipik Gandamana

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.