Sediakan Paket Sembako, Pasar Murah di Lapangan Taman Kamboja Diserbu Warga Banjarmasin

0

PASAR murah digelar Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Banjarmasin di Lapangan Taman Kamboja, Jalan Anang Adenansi, Kertak Baru Ulu, diserbu warga kota, Senin (14/11/2022).

ADA 90 stand tersedia diisi para pedagang pasar swalayan, pedagang eceran, pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) hingga industri kreatif bergabung dalam pasar murah ini.

Warga pun menyerbu stand yang menjual paket sembako murah. Seperti Hj Salasiah, warga Jalan Pangeran Samudera RT 8, Kertak Baru Ulu mengaku sengaja datang ke Lapangan Kamboja hanya untuk membeli beberapa bahan pangan.

“Saya beli dua kupon di pasar murah untuk paket sembako mulai Rp 24 ribu dan Rp 25 ribu,” ucap Salasiah kepada jejakrekam.com, Senin (14/11/2022).

BACA : Target Gelar 20 Kali Pasar Murah, Walikota Ibnu Sina Sebut Laju Inflasi Banjarmasin Terus Turun

Dia pun bisa membawa pualng satu rak telur ayam ras berisi 30 butir dan sekilo bawang merah ditebus dengan uang Rp 25 ribu. Kemudian, kupon lainnya dipakai Salasiah untuk membeli paket sembako seperti 1 kilogram gula pasir dan 2 liter minyak goreng.

“Memang ada pilihan bagi warga untuk menukarkan kupon pada paket sembako yang mau dibeli. Ada paket susu kaleng, teh, kopi, beras hingga tepung terigu,” ucap Salasiah.

BACA JUGA : Pengendalian Inflasi, Birhasani: Tiga Daerah Harus Gelar Pasar Murah Sebulan Sekali

Kehadiran pasar murah ini juga dirasakan Lili. Wargfa Jalan Pangeran Samudera ini mengaku selalu mencari informasi jika ada gelaran pasar murah yang dilaksanakan sebulan atau dua bulan sekali.

“Harga paket sembako yang dijual di pasar murah ini benar-benar terjangkau. Bahkan, sangat membantu kami, karena harga di pasaran mulai merangkak naik,” ucap Lili.

Dia berharap pasar murah ini bisa digelar rutin oleh Pemkot Banjarmasin, meski dengan tempat yang berpindah-pindah demi pemerataan bagi warga kota.

BACA JUGA : Bantu Masyarakat, Ditreskrimsus Polda Kalsel Gelar Pasar Murah Minyak Goreng

Sementara itu, Kabid Penguatan dan Pengembangan Perdagangan Disperdagin Kota Banjarmasin, Rakhman Norahim mengungkapkan pasar murah di Lapangan Taman Kamboja merupakan kegiatan keenam yang digelar dinasnya.

“Kebetulan pasar murah ini juga berbarengan dengan kegiatan yang dilaksanakan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Kalsel,” ucap Rakhman.

Menurut dia, sebelumnya pasar murah digelar di beberapa titik seperti Kelurahan Sungai Andai, Antasan Kecil Timur (AKT), Sungai Jingah dan lainnya.

BACA JUGA : Tuntut Pembatalan Tarif Air 10 Persen, Forkot Banjarmasin Temui Dewan Komisaris PT AM Bandarmasih

“Pasar murah ini rutin akan kami laksanakan demi mencegah laju inflasi. Insya Allah, sampai Desember 2022 ini, pasar murah ini akan digelar di berbagai tempat di Banjarmasin,” ucap Rakhman.

Menurut dia, pada pasar murah di Lapangan Taman Kamboja disebar 2.100 kupon untuk dibeli warga guna ditukarkan dengan produk yang dijual di 90 stand.

“Sampai hari ini, ada 14.000 kupon sudah kami bagikan selama gelaran pasar murah. Dalam pasar murah ini, ada 1.000 butir telur ayam, 1.000 kilogram minyak goreng, 1.000 kilogram gula pasir dan 100 kilogram bawang merah dijual dengan harga murah,” kata Rakhman.

BACA JUGA : Tertinggi Banjarmasin, BPKP Ungkap Penyaluran BLT-BBM Kalsel Belum 100 Persen

Ambil contoh, Rakhman menunjukkan harga gula dan minyak goreng di pasaran menembus angka Rp 20 ribu, namun di pasar murah hanya dijual seharga Rp 10 ribu.

“Kami hanya menyediakan barang. Sedangkan, kupon diserahkan kepada pihak kelurahan untuk dibagikan kepada warga melalui ketua RT,” ucap Rakhman.(jejakrekam)

Penulis Sirajuddin/Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.