Mengalir Darah Seniman, Habib Fathur Bahasyim Rilis Single Religi Bulan Ramadhan

0

SATU lagi bakat tersembunyi dari buyut Habib Hamid bin Abbas Bahasyim Basirih (Habib Basirih) secara mengejutkan guna ditampilkan di hadapan khalayak ramai.

TAK dinyana, ternyata ada bakat seni terpendam yang tidak banyak orang mengetahuinya. Pada momentum Ramadhan 1444 Hijriyah atau 2023 kali ini, Habib Fathurahmam Bahasyim secara mengejutkan merilis video klip religi yang berjudul Bulan Ramadhan.

Jadi, bisa dibilang bahwa Habib Fathur merupakan seorang multitalenta. Selain dikenal sebagai sebagai seorang tokoh pendakwah, Habib Fathur juga dikenal sebagai praktisi teknologi informasi.

Kini, Habib Fathur justru menampilkan sisi lain dalam dirinya; seorang seniman dalam hal ini vokalis.Dengan olah vokal yang khas, lagu yang ditulis oleh pencipta dan komposer lagu kawakan Dino Sirajudin dan Fatimah Adam, single Bulan Ramadhan bertutur tentang indah dan syahdunya bulan suci terindah bagi umat Islam ini.

BACA : Dipakai Lazismu Al Jihad Banjarmasin, Habib Fathur Bikin Inovasi ATM Beras Tanpa Antre

Didukung pula penggarapan video klip secara profesional oleh tim produksi Aswaja Net dengan latar Masjid Raya Sabilal Muhtadin, Sungai Martapura dan lainnya, lahirlah single religi yang dibuat secara khusus untuk menyambut bulan  ke-9 dalam kalender Hijriyah ini dengan aura yang yang sangat berbeda.

Dalam bincang santai dengan jejakrekam.com, Rabu (22/3/2023), Habib Fathur menjelaskan bahwa memang dirinya memiliki darah seniman. Darah itu mengalir dari almarhum sang ayah, Edrus Bach, dikenal sebagian masyarakat Kalsel sebagai musisi senior di Banua.

BACA JUGA : Cerita Habib Fathur, Buyut Habib Basirih yang Konsen Berjuang Bersama Warga Kampung Batuah

“Dulu menjadi arranger (penata musik) band Rindang Banua, di mana om Anang (Anang Ardiansyah almarhum) sebagai vokalisnya” ujar pendakwah Banjarmasin ini. “Dan beliau adalah pianis sekaligus guru musik klasik yang disegani oleh seniman di kota Banjarmasin” imbuh Habib Fathur.

Secara khusus, Habib Fathur mengucapkan terima kasih banyak kepada tim produksi Aswaja Net, Bank Kalsel dan juga pengusaha minyak Haji Bahrul Ilmi dari Barito Kuala yang turut serta terlibat dalam produksi single ini.

BACA JUGA : Hadapi Fenomena Banjir Rob Ancam Banjarmasin, Habib Fathur Minta Warga Waspada

Bertepatan dengan 1 Ramadhan 1444 Hijriyah atau 23 Maret 2023, merupakan tanggal launching single dari olah vokal Habib Fathur. Bagi masyarakat yang ingin mendengar dan menyaksikan silahkan akses ke Chanel Majelis Shalawat Cinta Al Mahabbah di kanal Youtube.(jejakrekam)

Pencarian populer:Rilis Lagu Religi 1444 H,Habib Fathur Bulan Ramadhan,Rilis Lagu Religi 2023,habib fathur bulan ramadan
Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.