Singgung Prestasi PON Papua, Gubernur Kalsel Minta KONI Mampu Bawa Perubahan

0

GUBERNUR Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor berharap pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kalimantan Selatan mampu membawa perbaikan, perubahan, penyempurnaan, dan revitalisasi keolahragaan di Kalsel.

HAL itu disampaikan Wakil Gubernur Kalsel H Muhidin saat menyampaikan sambutan Gubernur Kalsel, pada upacara pengukuhan dan pelantikan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kalimantan Selatan masa bakti 2021-2025.

Upacara pengukuhan dan pelantikan bertemakan ‘Dengan Semangat Kebersamaan Kita Tingkatkan Prestasi Olahraga di Banua Kalsel’ diselenggarakan di Mahligai Pancasila Banjarmasin, Selasa (15/3/2022).

BACA: Resmi Dilantik, Ketum KONI Kalsel BHP Singgung Masalah Anggaran ke Pemprov

“Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, saya mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus KONI Kalimantan Selatan yang baru saja dilantik. Pelantikan ini, hendaknya menjadi momentum dan semangat baru untuk melakukan dan menyumbangkan berbagai program kerja sesuai visi dan misi khususnya bagi kemajuan prestasi dunia olahraga di tingkat regional, nasional bahkan Internasional,” ujar Wakil Gubernur Kalsel Muhidin.

Wakil Gubernur Kalsel menjelaskan, KONI memiliki tugas yang berat yaitu mempersiapkan atlet untuk menghadapi event besar. Salah satunya adalah Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2024 di Aceh dan Medan.

Inilah ajang pembuktian bagi pengurus KONI yang baru untuk melakukan terobosan, sehingga Kalsel dapat meraih hasil yang terbaik. “Untuk itu, mari bersama-sama bersatu membangun kekuatan, sehingga mampu menunjukkan prestasi dan kemajuan olahraga Kalsel,” katanya.

BACA JUGA: Prestasi Olahraga Merosot, Ketum KONI Kalsel Terpilih BHP Berdalih Anggaran Terbatas

“Untuk mewujudkan hal tersebut,” jelas Muhidin, “diperlukan kerja keras, berpikir cerdas, ikhlas, kejujuran, dan kerjasama seluruh pemangku kepentingan, sehingga prestasi olah raga di Provinsi Kalsel dapat kembali berjaya.”

“Kalimantan Selatan memiliki potensi yang sangat besar, bahkan Kalsel pernah menduduki 10 besar nasional. Setelah itu, kita terus merosot hingga ada di peringkat 19 bahkan pada PON di Papua yang lalu kita hanya di posisi 22 perolehan medali,” ucapnya.

“Untuk itu, maka untuk PON yang akan datang Kalsel harus bisa menembus 10 besar. Tentu untuk meraih itu pihak Pemerintah Daerah Provinsi akan berusaha menambah anggaran untuk KONI Kalimantan Selatan,” sambungnya.

“Dengan adanya rencana penambahan anggaran buat KONI Kalsel, saya yakin dan percaya di tangan pengurus yang baru, KONI mampu menjadi ‘Garda Terdepan’ pembinaan prestasi keolahragaan di Provinsi Kalsel, sehingga dapat semakin meningkat,” jelasnya.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.