Penanganan ‘Calap’ Dan Visi Calon Pemimpin Kota Banjarmasin, Masih Adakah Harapan?(4-Habis)

0

Oleh : Dr H Subhan Syarief

SEBAGAI penutup, akhirnya mungkin patut bertanya sekaligus menguak apa dan bagaimana sebenarnya visi dan misi dari para calon pemimpin kota terkait dengan hal calap ini.

APAKAH calap hanya dianggap hal biasa karena selalu rutin terjadi dan sejak lama tidak bisa diatasi walaupun pemimpin kota ini telah berulang kali berganti ?

Ataukah mungkin semua calon tidak ada yang berani berjanji akan mampu mengatasi persoalan calap sehingga tidak masuk dalam visi dan misi utamanya?

BACA : Penanganan ‘Calap’ Dan Visi Calon Pemimpin Kota Banjarmasin, Masih Adakah Harapan?(3)

Semestinya, hal ‘calap’ haruslah menjadi misi khusus bagi Pemimpin Kota ke depan, apalagi bagi pemimpin yang sudah pernah memimpin seperti pasangan Ibnu Sina dan Arifin Noor, yang sering mengutarakan bahwa mereka telah berpengalaman. Sehingga dengan pengalamannya tersebut, maka hal calap mestinya jadi agenda utama yang harus mereka tuntaskan.

BACA JUGA : Penanganan ‘Calap’ Dan Visi Calon Pemimpin Kota Banjarmasin, Masih Adakah Harapan?(1)

Ya, karena calap adalah sebuah kondisi yang sejak dulu tidak bisa dipecahkan maka harus ada calon pemimpin yang berani melakukan sebuah ‘mission imposible’ yang harus bisa tercapai dalam waktu masa baktinya. Minimal mampu membuat grand strategi yang mumpuni, berkesinambungan serta bisa menjanjikan harapan dalam mengatasi hal calap di Kota Banjarmasin.

BACA : Penanganan ‘Calap’ Dan Visi Calon Pemimpin Kota Banjarmasin, Masih Adakah Harapan?(2)

Nah, selanjutnya semoga saja dari empat para calon pemimpin kota yang sedang bersaing ini bisa berani menjawab tantangan dalam hal mencari kiat tepat dan terukur dalam mengatasi problema calap yang rutin melanda kota Banjarmasin ini.(jejakrekam)

Penulis adalah Ketua LPJK Provinsi Kalimantan Selatan

Pengamat perkotaan di Banjarmasin

(Isi dari artikel ini sepenuhnya tanggungjawab penulis bukan tanggung jawab media)

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.