Batola Berduka; Sempat Dirawat di RS Hasan Sadikin Bandung, Mantan Sekda H Supriyono Tutup Usia

0

INNALILLAHI wa innalillahi rojiun, kabar duka menyelimuti Pemerintah Kabupaten Barito Kuala (Pemkab Batola). Ini setelah, mantan Sekda Kabupaten Batola yang purnatugas pada 1 Februari 2019, H Supriyono meninggal dunia di Bandung, Jawa Barat, Minggu (30/7/2023) pukul 06.00 WIB.

ALMARHUM sebelumnya sempat dilarikan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Hasan Sadikin Bandung, sepekan lalu, akibat keluhan pusing dan muntah selanjutnya pingsan saat dievakuasi dengan mobil ambulans dari Bandara Internasional Husien Sastranegara Bandung.

Kabar duka ini dibenarkan Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Barito Kuala, Hery Sasmasti melalui keterangannya di grup WA, Minggu (30/7/2023).

Dia menyampaikan bahwa informasi itu berasal istri almarhum Wahyuningsih mengenai kabar tutup usianya sang suami pada 64 tahun. Direncanakan, jenazah akan dimakamkan di Kendal, Jawa Tengah, di kampung halaman istri almarhum.

BACA : Hasanuddin Murad Tutup Usia, Pj Bupati Batola Mujiyat Sampaikan Duka Mendalam

Profil singkat almarhum Ir  H Supriyono Bin H Soebijanto, lahir pada 27 Januari 1959. Sebelum menjabat Sekda Kabupaten Batola, almarhum pernah menjabat Kepala Dinas Kehutanan Kabupaten Barito Kuala.

Terpisah mantan Bupati Batola Hj Noormiliyani AS juga menyampaikan ucapan bela sungkawa. Seraya berdoa, Hj Noormiliyani meminta agar almarhum mohon dibukakan pintu maaf yang sebesarnya selama hidupnya.

BACA JUGA : Pemakaman Hasanuddin Murad Dihadiri Sejumlah Tokoh, Rudy Ariffin : Beliau Orang Baik

“Mohon didoakan almarhum diampuni segala dosanya dan diberikan tempat yang terbaik di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggal semoga tambah menghadapi cobaan ini,” imbuh putri mantan Gubernur Kalsel Aberani Sulaiman ini.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ipik Gandamana

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.