Lompat Mencaleg ke Gelora, Undur Diri dari DPRD Kalsel, Haryanto Tinggalkan PKS

0

MAJU mencalonkan diri sebagai calon anggota legislatif (caleg) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia pada Pemilu 2024, Haryanto memilih undur diri dari DPRD Provinsi Kalsel.

HARYANTO merupakan anggota DPRD Kalsel dari Fraksi PKS, usai terpilih pada Pemilu 2019 lalu di daerah pemilihan (dapil) Banjarmasin (Kalsel 1). Terakhir, Haryanto merupakan anggota Komisi I DPRD Kalsel.

Dalam laga memperebutkan suara rakyat ibukota Provinsi Kalsel ketika itu, Haryanto berhasil mengumpulkan 8.558 suara nomor urut 2 periode 2019-2024. Dia dilantik bersama 8 mewakili dapil Banjarmasin dari 55 wakil rakyat edisi Pemilu 2019 pada 9 September 2019.

“Haryanto mengundurkan diri karena menjadi caleg Partai Gelora, praktis harus mengundurkan diri dari PKS,” ucap Sekretaris DPW PKS Kalsel, Mushaffa Zakir kepada jejakrekam.com, Kamis (8/6/2023).

BACA : Tunggu Surat Mendagri, DPRD Kalsel Siap Lantik 2 PAW

Meski sudah lompat pagar ke Gelora, parpol pecahan PKS, Mushaffa berharap karier politik koleganya itu tetap moncer pada Pemilu 2024 nanti. “Mudah-mudahan itu yang terbaik bagi beliau,” kata Mushaffa.

Haryanto menandatangani surat pengunduran diri dari Fraksi PKS DPRD Kalsel pada 10 Mei 2023. Hingga, surat pengunduran diri itu diterima DPW PKS Kalsel berselang beberapa hari tepatnya pada 16 Mei 2023.

Sebagai pengganti antar waktu (PAW), DPW PKS Kalsel telah menyiapkan caleg yang berada di nomor berikutnya dengan raihan suara terbanyak kedua yakni Fahruri dalam DCT PKS DPRD Kalsel nomor urut 4 pada Pemilu 2019.

BACA JUGA : Terus Rekrut Kader, Gelora Target 7 Kursi DPRD Kalsel di Pemilu 2024

Terpisah, Ketua DPW Partai Gelora Indonesia Kalsel, Riswandi membenarkan jika Haryanto tercatat sebagai caleg Gelora pada Pemilu 2024 mendatang. “Yang bersangkutan menjadi bakal caleg Partai Gelora untuk DPR RI dapil Kalsel 2 (Banjarmasin, Banjarbaru, Tanah Laut, Tanah Bumbu dan Kotabaru) pada Pemilu 2024,” kata Riswandi.

BACA JUGA : Ibnu Sina Pimpin Demokrat Kalsel, PKS Tak Khawatir Ada Fragmentasi Dukungan Massa Partai

Dalam karier politik, Haryanto merupakan anggota DPRD Kalsel yang terpilih beberapa periode sejak Pemilu 2009 dari PKS. Bahkan, pada even pemilihan Walikota-Wakil Walikota (Pilwali) Banjarmasin 2010, Haryanto berduet dengan calon incumbent, Walikota HA Yudhi Wahyuni. Ternyata pada Pemilu 2014, Haryanto kembali terpilih kembali di DPRD Kalsel, berlanjut pada Pemilu 2019.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2023/06/09/lompat-mencaleg-ke-gelora-undur-diri-dari-dprd-kalsel-haryanto-tinggalkan-pks/
Penulis Asyikin
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.