Ghaida Lega Dilantik Walikota Ibnu Sina Jadi Anggota Paskibraka Banjarmasin

0

SEBANYAK 28 anggota Pasukan Pengibaran Bendera Pusaka (Paskibraka) dikukuhkan langsung oleh Walikota Ibnu Sina di halaman Balai Kota Banjarmasin pada Jumat (14/8/2020) pagi.

HARU bahagia pun mengiringi pengukuhan puluhan muda-mudi yang bakal menjadi petugas saat detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 di Kota Banjarmasin nanti.

Seperti Ghaida Salsabilla misalnya. Siswi kelas 11 asal Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Banjarmasin ini mengaku lega usai dilantik langsung oleh orang nomor satu di Kota Seribu Sungai.

Ghaida adalah salah satu dari sekian banyak anak yang mengimpikan diri menjadi Paskibraka saat momentum Kemerdekaan. Maklum, hal tersebut bisa dikatakan menjadi momentum sakral mengingat hanya terjadi satu tahun sekali.

Wanita cantik berusia 16 tahun ini bersama 27 teman-temannya yang lain telah berjuang selama sekitar sebulan menjalani tahap latihan

“Rasanya senang setelah sebulan latihan yang sebelumnya jadi calon, sekarang sudah resmi jadi anggota paskibraka,” ucap Ghaida, di sela waktu luang usai pengukuhan.

BACA : Upacara Kemerdekaan Di Balai Kota Banjarmasin Digelar Terbatas

Dari enam siswa MAN 1 Banjarmasin yang mengikuti seleksi, ada dua orang yang lolos menjadi anggota Paskibraka. Yang mana, Ghaida adalah salah satunya.

Saat ditanya persiapan menjelang Detik-detik Proklamasi yang hanya tinggal tiga hari ini, Ghaida mengaku harus menjalani istirahat yang cukup dan makan secara teratur.

Mengingat, kesehatan menjadi yang utama, apalagi Kota Banjarmasin masih sangat rawan dalam ancaman pandemi virus Corona (Covid-19).

“Persiapannya istirahat yang cukup, makan-makanan yang teratur,” kata gadis yang tinggal di Jalan Seberang Masjid, Kecamatan Banjarmasin Tengah ini.

Sementara itu, Walikota Ibnu Sina berharap seluruh anggota Paskibraka yang baru dikukuhkan ini nantinya bisa menjalani tugas dengan baik.

“Semoga Tuhan yang Maha Kuasa memberikan kemudahan dan kelancaran dalam menjalankan tugas negara,” kata Ibnu.

BACA JUGA : 28 Anggota Paskibraka Banjarmasin Dibekali Wawasan Kebangsaan

Seluruh Paskibraka akan bertugas pada saat upacara perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2020 yang berlangsung di tengah pandemi Covid-19.

Pengukuhan Paskibraka 2020 dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mengheningkan Cipta yang berjalan dengan khidmat.(jejakrekam)

Penulis M Syaiful Riki
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.