Dua Hari Banjir Muara Teweh Makin Meluas

0

SEJAK dua hari belakangan banjir yang merendam wilayah Kabupaten Barito Utara dan sekitarnya, hingga saat ini keadaan air makin meninggi. 

LUAPAN air sungai Barito nampaknya semakin tinggi,  sehingga wilayah perkampungan di pesisir sungai  Barito sebagian besar direndam air. Seperti halnya di Kecamatan Lahei Barat, Lahei, Teweh Baru, Teweh Selatan hingga Montallat saat ini telah direndam banjir. 

BACA: Muara Teweh Kebanjiran Lagi, Air Menggenang Hingga Lutut Orang Dewasa

Untuk Kecamatan Teweh Tengah atau sebagian besar di Perkotaan sejak kemarin sudah direndam banjir. Sejumlah jalan protokol di wilayah padat pemukiman direndam banjir. 

Pantauan Kamis (30/4/2020) warga yang tedampak banjir pada umumnya di wilayah gang sempit dan sejumlah tempat warga berjualan tak luput dari hantaman banjir. 

Yanto warga Muara Teweh mengatakan,  nampaknya banjir akan terus berlanjut karena ketinggian air cepat,  ditambah lagi intensitas hujan tinggi selama beberapa hari ini. 

“Infonya wilayah hulu sungai Barito airnya naik lagi. Dengan naiknya air wilayah hulu, maka bisa dipastikan kota Muara Teweh kena dampaknya,” kata Yanto. 

BACA JUGA: Kunjungi Korban Terdampak Banjir, Forkopimda Barito Utara Serahkan Bantuan

Menurutnya, selain banjir warga juga dihadapkan dengan menyempitnya lalu lintas seperti di Jalan Sengaji dan Panglima Batur. Keadaan seperti ini sangat menyulitkan warga berlalu lintas. 

Seperti di jalan panglima batur yang notabene eks pasar Pendopo juga sangat sempit apalagi karena pedagang menggelar dagangannya melebihi batas yang sudah ditentukan. 

“Harusnya ini ditata oleh dinas terkait,  karena selain banjir jalan lalu lintas dipakai untuk menggelar jualan dan sangat mengganggu lalu lintas umum,” kata Yanto.(jejakrekam)

Penulis Syarbani
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.