Gandeng Perusahaan Tambang, Dinas ESDM Kalsel Serahkan Donasi Covid-19 untuk IDI Banjar

0

DINAS Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kalimantan Selatan tengah gencar memberikan dukungan kepada tenaga medis dalam penanggulangan wabah virus Corona.

SALAH satu bentuk sokongan ini diwujudkan dalam bentuk bantuan uang tunai senilai Rp 50 juta serta alat pelindung diri (APD) kepada yang Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Banjar, belum lama tadi.

Menurut Kadis ESDM Kalsel, Isharwanto, bantuan ini merupakan komitmen dinas beserta Forum Kepala Teknik Tambang (KTT) yang ada di Banua untuk penanggulangan wabah Covid-19. Beberapa perusahaan yang ikut menyumbang diantaranya, CV Gunung Sambung, CV Intan Karya Mandiri, PT Global, serta sederet perusahaan tambang lainnya.

Sebelumnya Dinas ESDM Propinsi Kalsel ini juga menyerahkan bantuan ratusan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Banjarbaru.

BACA: Dukung Tenaga Medis, Dinas ESDM Kalsel Beri Ratusan Paket APD

” Kami mendukung upaya penanganan virus Corona ini ,khususnya di Banua Kalimantan Selatan, dan saat ini sudah kami berikan bantuan kepada IDI Banjarbaru dan IDI Kabupaten Banjar, selanjutnya akan kami berikan bantuan ke daerah lain di Kalsel ini, ungkap Kelik, demikian kadis ini disapa. (jejakrekam)


Penulis Asyikin
Editor Almin Hatta

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.