Serap Aspirasi Konstituen, Ketua Fraksi Golkar DPRD Banjarmasin Janji Perjuangkan Anggaran Infrastruktur

0

KETUA Fraksi Golkar DPRD Kota Banjarmasin Sukhrowardi menggelar reses dengan konstituennya di Kantor Kecamatan Banjarmasin Utara, Jalan HKSN, Banjarmasin, Senin (2/11/2020).

AKSI turun ke lapangan ini dilakoni vokalis DPRD Banjarmasin guna menyerap aspirasi serta memperjuangkannya pada masa sidang atau rapat di gedung dewan.

Di hadapan konstituennya, Sukhrowardi menjanjikan anggaran untuk pembangunan infrastuktur yang merata di setiap kecamatan yang ada di Kota Banjarmasin.

“Banjarmasin Utara, harusnya pembangunan infrastuktur yang merata. Kita selaku dewan akan mengusahakan itu lewat hak budget (anggaran), dan tentu saja pengawasan jika anggaran itu justru tidak tepat sasaran,” ucap Sukhrowardi kepada jejakrekam.com, Senin (2/11/2020).

BACA : Modal Jiwa Leadership, Sukhrowardi Dinilai Layak Isi Kursi Wakil Ketua DPRD Banjarmasin

Ihwal terkait pelaku usaha, anggota Komisi III DPRD Banjarmasin ini juga menyebut di bawah penghasilan rata-rata akan mendapatkan dorongan bantuan.

“Bantuan pelaku usaha, besar omzetnya di bawah Rp 50-300 juta. Ini blanko diisi seluruhnya dan akan kita seleksi,” ucapnya.

Terkait penyeleksian, Sukrowardi tidak mau tanpa pantauan dirinya. Dia akan mengusahakan dan mengawasi siapa yang mendapat bantuan tersebut.

“Saya tidak ingin prosedural dari pemerintah lepas tanpa pengawasan dewan, saya kawal dari siapa yang pelaku usaha, apa kondisinya dan bagaimana bagian administrasinya,” tutur mantan aktivis kampus dan pergerakan kemasyarakatan ini.

Selain itu, Sukhrowardi juga mengingatkan kepada konstituen bahwa Banjarmasin masih belum keluar dari zona Covid-19. Dia mengimbau agar menaati protokol kesehatan, seperti jaga jarak, cuci tangan dan menggunakan masker.

“Kita tahu, bahwa kebersihan itu adalah sebagian dari iman kita,” ucap anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Banjarmasin ini.

Di akhir kegiatan, Sukrowardi membagikan vitamin C yaitu Vitacimin.  Tablet isap itu, dia bagikan kepada kontituen yang berhadir dalam upaya meningkatkan imunisasi warga.

BACA JUGA : Ketua Fraksi Golkar DPRD Banjarmasin Sukhrowardi : Industri Kreatif-Seniman Banjarmasin Harus Ditopang Anggaran Khusus

Sebelumnya, Sukhrowardi juga menggelar reses di tempat yang sama pada Sabtu (31/10/2020), bahkan berkeliling kampung di wilayah dapil Banjarmasin Utara. Ia juga menyerukan agar semua pasangan calon Walikota-Wakil Walikota Banjarmasin saat berkampanye bisa membagikan vitamin C, karena kota ini belum terbebas dari penyebaran Covid-19.(jejakrekam)

Penulis Rahim
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.