Peran Guru Turut Tingkatkan IPM Tabalong, Bupati Anang Syakhfiani Apresiasi Kiprah dan Dedikasi PGRI

0

GEBYAR jalan sehat di Stadion Pembataan diikuti ribuan guru se-Kabupaten Tabalong demi memeriahkan HUT ke-78 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), Rabu (29/11/2023).

PARA pendidik dan tenaga kependidikan dari berbagai sekolah yang tergabung dalam PGRI kompak mengenakan seragam khasnya organisasi guru yang terbentuk pada 25 November 1945 ini.

Mereka rela berpanas-panasan guna memenuhi tribun penonton Stadion Pembataan demi memeriahkan HUT PGRI sekaligus Hari Guru Nasional (HGB) 2023.

Ketua PGRI Tabalong, Erwani Mardani menyebut sedikitnya ada 5.200 orang yang hadir dalam kegiatan gebyar jalan sehat dengan rute memutari area Pendopo Bersinar menuju Stadion Pembataan di Kota Tanjung.

Untuk memompa semangat para guru yang hadir, panitia menyiapkan berbagai hadiah menarik. Di antaranya, hadiah utama paket umrah dan 3 unit sepeda motor. “Luar biasa gebyar jalan sehat kali karena diikuti seluruh anggota PGRI Tabalong,” ucap Erwan Mardani.

BACA: Ungkap Hasil Riset, Tim Ekspedisi Batang Banyu Berdialog dengan Bupati Tabalong

Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani mengapresiasi dedikasi para guru selama ini yang telah berkontribusi dalam peningkatan indeks pembangunan manusia (IPM) daerah.

“Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Tabalong dari tahun ke tahun terus meningkat. Sekarang sudah menembus angka 73,13. Prestasi ini merupakan hasil kerja keras para guru,” kata Bupati Tabalong Anang Syakhfiani.

BACA JUGA : Bupati Anang Syakhfiani Ajak PGRI Ikut Dongkrak Angka Rata-Rata Lama Sekolah Masyarakat Tabalong

Dirinya mengajak agar para guru meneruskan perjuangan dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Bumi Saraba Kawa.

“Mari kita bekerja keras dalam meningkatkan kecerdasan anak-anak kita. Sebab, Kabupaten Tabalong tidak lagi terbelakang tetapi daerah yang sudah terdepan di Kalsel,” kata Anang Syakhfiani.(jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.