Tunggangi Mobdin Mewah Alphard, Walikota Banjarmasin : Hanya Sewa, Bukan Pengadaan Mobil Baru

0

MEMASUKI masa-masa akhir kepemimpinannya di Balai Kota Banjarmasin, kini Walikota Ibnu Sina punya tunggangan baru.

JIKA sebelumnya walikota dua periode ini menikmati fasilitas mobil dinas (mobdin) Toyota Fortuner ber-cc gede di atas 2.000 keliling Kota Banjarmasin, kini berganti dengan tunggangan lebih gres; Toyota Alphard anyar.

Mobil mewah itu pun tampak digunakan Walikota Ibnu Sina dalam beberapa kegiatan di dalam Kota Banjarmasin dengan nomor pelat polisi merah DA 1 A. Kabarnya, pergantian mobdin mewah sang walikota ini merupakan oleh-oleh usai kepulangannya dari lawatan luar negeri dari Italia, belum lama tadi.

Ditanya soal itu, Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman mengatakan bahwa mobdin baru ini bukan pengadaan baru. “Ini bukan masuk ke pengadaan, namun hanya sewa,” ucap Sekda Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman.

Pun begitu, Walikota Ibnu Sina menyatakan tunggangan barunya itu bukan pengadaan mobil baru, namun hanya berstatus sewa dari pihak penyedia layanan.

BACA : Ini Daftar Kekayaan Walikota Dan Bupati Di Kalsel, Sayed Jafar Paling Tajir Disusul Aditya Dan Aulia, Mujiyat Termiskin

“Kami berinisiatif untuk melakukan sewa saja. Hal ini agar lebih efisien,” ujar Ibnu Sina saat ditemui awak media, usai membuka Lomba Jukung Tradisional di Siring Menara Pandang, Banjarmasin, Rabu (18/10/2023).

Mantan anggota DPRD Kalsel dari Fraksi PKS ini mengatakan rencana sewa mobdin baru sudah lama digulirkan. Namun, baru pertama kali ini dilakukan oleh pemerintah kota guna dipakai sebagai fasilitas pendukung bagi kepala daerah.

“Ini sebagai uji coba pertama, nanti ke depan untuk Wakil Walikota Banjarmasin, Sekda Kota Banjarmasin, hingga kepala dinas akan memakai sistem sewa mobdin ini,” ucap Ibnu Sina.

BACA JUGA : Dari Harta Kekayaan, Haris Tertajir Disusul Ibnu Sina dan Khairul Saleh, Ananda di Posisi Buncit

Dengan sistem sewa mobdin, Ibnu Sina mengatakan jauh lebih hemat dari segi anggaran. Sebab, jika membeli mobdin baru maka ikutannya adalah biaya perawatan harus ditanggung oleh APBD Banjarmasin.

“Berbeda dengan sistem sewa. Untuk pergantian spare part (suku cadang) dan perawatan mobdin ditanggung oleh pihak penyedia,” kata Ibnu Sina.

Menurut dia, pembayaran sewa mobdin baru itu dibebankan per bulan. Dengan begitu, Ibnu Sina mengatakan tidak menutup kemungkinan pada bulan depan bisa berubah lagi, bukan lagi mobil Toyota Alphard.

BACA JUGA : Terkumpul dalam 4 Karung, Wagub Kalsel Muhidin Sumbangkan Gaji Walikota untuk Masjid dan Mushala

Sementara itu, Kepala Badan Pengelola Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD) Kota Banjarmasin Edy Wibowo mengungkapkan dana  sewa mobdin baru Walikota Ibnu Sina bersumber dari APBD Kota Banjarmasin. “Per bulan, kisaran tarif sewanya Rp 40 juta hingga Rp 47 juta,” kata Edy Wibowo, singkat.

Mengutip dari laman nasirrental.com, sebagai data pembanding tarif sewa New Alphard dalam kota (Banjarmasin) dibanderol Rp 2,8 juta per hari (12 jam) dengan fasilitas mobil, sopir dan BBM. Harga Toyota Alphard teranyar edisi 2023 sendiri dari laman Auto2000.co.id, dipatok segede Rp 1,35 miliar lebih.

Masih dari data Nasir Rental untuk kelas mobil mewah seperti Lexus 570 lebih mahal kisaran Rp 10 juta. Sementara, untuk mobil Fortuner Facelift Vrz dipatok Rp 1,7 juta per hari.

BACA JUGA : Disiapkan Rp 1,2 Miliar di APBD-P 2021, Ini Besaran Gaji dan Tunjangan Ibnu Sina-Arifin Noor

Sementara, PT Ali Rent Car yang merupakan agen sewa mobil Banjarmasin berbasis di Jalan Keruing Komplek Banjar Indah Permai, Pemurus Dalam juga menyediakan jasa layanan sewa dan rental beragam jenis mobil.

Agen sewa mobil ini tampak memajang foto-foto sejumlah pejabat dari level menteri hingga kepala daerah telah menyewa atau merental koleksi mobil dari kelas umum hingga mewah dari harian, bulanan hingga tahunan.

Berdasar data e-LHKPN pada 16 Februari 2023, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina mencatatkan punya total harta kekayaan mencapai Rp 5,3 miliar.

BACA JUGA : Setahun Kepemimpinan Duet Ibnu Sina-Arifin Noor, Aplikasi Banjarmasin Pintar Diluncurkan

Ketua DPD Partai Demokrat Kalsel ini punya aset berupa tanah dan bangunan tersebar di berbagai daerah senilai Rp 2,7 miliar. Lima bidang tanah yang dimiliki Ibnu Sina tercatat berada di Kabupaten Murung Raya, Kabupaten Tanah Bumbu, Kabupaten Banjar dan Kabupaten Batola yang diperoleh dari hasil sendiri.

Sementara untuk aset bergerak atau alat transportasi berupa mobil maupun sepeda motor, Ibnu Sina mencatat senilai Rp 627 juta. Terdiri dari Toyota Rush minibus keluaran tahun 2012 senilai Rp 135 juta, Toyota Innova tahun 2018 senilai Rp 280 juta dan Mitsubishi (2017) senilai Rp 170 juta. Sedangkan untuk aset berupa surat berharga senilai Rp 100 juta, kas dan setara kas Rp 1,7 miliar, tanpa ada beban utang.(jejakrekam)

Penulis Fery Oktavian
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.