DED Berpagu Anggaran Rp 1 Miliar, Pemkot Banjarmasin Rencanakan Bangun Terminal Tipe C Trisakti

0

PEMANTANGAN rencana pembangunan terminal tipe C di Pelabuhan Trisakti dilakoni Pemkot Banjarmasin. Ini setelah, dokumen rancang bangun rinci (detail engineering desain) telah digarap konsultan perencana.

DALAM laman LPSE Banjarmasin, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Banjarmasin telah membuka tender/lelang DED pembangunan terminal tipe C Trisakti dengan pagu anggaran Rp 1 miliar pada 6 April 2022.

Ada 36 penawar perusahaan konsultan perencanan, hingga akhirnya proyek itu PT Matra Estetika Rekayasa dengan harga negosiasi/kontrak Rp 762.808.000.

BACA : Kurangi Aktivitas Bongkar Muat Tepi Jalan, Lahan Parkir Khusus di Pelabuhan Trisakti Disiapkan

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Ikhsan Budiman mengakui ada rencana untuk membangun terminal tipe C di kawasan Pelabuhan Trisakti Banjarmasin.

“Dalam rapat koordinasi tadi, hanya tahapan penjajakan untuk kesesuasian beberapa aspek terkait rencana letak lokasi terminal,” kata Ikhsan Budiman kepada jejakrekam.com, Rabu (12/10/2022).

BACA JUGA : Mana Gerbang Kota di Trisakti? Pulau Bromo Bisa Disulap Jadi Pusat Ekonomi Kreatif

Menurut, ada beberapa lokasi yang akan dipilih di seputaran Jalan Barito Hilir, Kelurahan Telaga Biru, persisnya di seberang Terminal Penumpang Bandarmasih, Pelabuhan Trisakti.

“Kemungkinan lokasi terminal tipe C itu berada di lokasi itu. Namun, ada pula titik alternatif lainnya yang ditawarkan. Intinya, di seputaran Pelabuhan Trisakti Banjarmasin,” tutur Ikhsan.

Menurut Ikhsan, keberadaan terminal ini akan memudahkan moda transportasi massal untuk keperluan para penumpang di Pelabuhan Trisakti atau sebaliknya memasuki wilayah perkotaan Banjarmasin.

Untuk diketahui, trayek angkot (taksi kuning) ke Pelabuhan Trisakti terkoneksi ke Terminal Sentra Antasari sudah ‘mati suri’. Kini, Dishub Banjarmasin pun menghidupkan moda transportasi massal lewat penyediaan Bus Trans Banjarmasin yang melayani rute ke Pelabuhan Trisakti.

BACA JUGA : Gerbang Perekonomian, ALFI Kalsel Minta Perbaikan Infrastruktur Pelabuhan

“Mengenai soal detail dan teknis serta perencanaan operasionalnya langsung ditangani Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin. Silakan konfirmasi,” ucap mantan pejabat Pemkab Tanah Bumbu ini.

Sementara itu, dalam rapat koordinasi dipimpin Sekda Kota Banjarmasin Ikhsan Budiman di Ruang Baiman 2, Balai Kota Banjarmasin, Rabu (12/10/2022) juga dihadiri Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Banjarmasin, Doyo Pudjadi dan Kepala Dishub Kota Banjarmasin, Slamet Begjo dan pihak terkait.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.