Tanpa Keterangan, Ratusan Pelamar CPNS di Tabalong Absen Saat Tes SKD

0

SEBANYAK 111 dari 1000 pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Kabupaten Tabalong dinyatakan tak lolos proses seleksi.

RATUSAN peserta itu dianggap tak lolos atau gugur lantaran tidak hadir dalam tes seleksi kompetensi dasar (SKD) yang dimulai sejak 8 Oktober 2021.

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Tabalong, membenarkan hal tersebut. Ia pun menyayangkan absennya ratusan pelamar. Sebab, kata dia, tidak ada kesempatan lanjutan bagi para peserta yang tak hadir.

BACA JUGA: Mengadu ke DPRD Tabalong, Ratusan Guru Honorer Pertanyakan Tes Seleksi PPPK

“Dalam tiga pelaksanaan SKD ini dari 1000 peserta yang berasal dari CPNS hanya diikuti oleh 889 peserta. 111 orang yang tidak hadir itu tanpa keterangan,” ujar Rusmadi, Minggu (10/10).

Adapun proses SKD berlangsung dari 8 Oktober 2021 sampai 11 Oktober 2021. Rusmadi berharap, di hari terakhir SKD tidak ada lagi peserta yang absen.

Rusmadi dalam tiga hari pelaksanaan SKD secara umum berjalan lancar tanpa adanya kendala yang berarti. Selama tes, misalnya, tidak ada peserta dilaporkan terkonfirmasi positif Covid-19. Protokol kesehatan pun dapat dipastikan berjalan dengan baik. (jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.