Debat Pilkada Banjar, H Rusli-Guru Fadhlan Jabarkan Visi Banjar Manuntung

0

PASANGAN calon bupati-wakil bupati Banjar nomor urut 3, H Rusli–KH Muhammad Fadhlan Asy’ari (RF) membeberkan visi Banjar Manuntung ,mandiri dan bergotong royong, dalam debat yang digelar komisi pemilihan umum (KPU) setempat, Selasa (24/11/2020).

KATA Rusli, visi ini digagas sebagai upaya untuk meneruskan pembangunan yang baik dan membenahi yang masih kurang optimal.

“Untuk tata kelola pemerintahan harus bersih dan profesional, yang berbasis teknologi informasi,” ujar Rusli.

Dia menyebut Kabupaten Banjar punya sederet potensi, RF berupaya untuk mengembangkan sektor UMKM, pariwisata sungai, budaya, dan kuliner.

BACA JUGA: Debat Pilkada Banjar, Duet Manis Beberkan Kiat Pengembangan Kualitas Hidup Warga

“Kami juga ingin menyediakan infrastruktur yang handal dan berkelanjutan, yang memperhatikan tata ruang yang berbasis lingkungan,” ujar politisi Golkar ini.

BACA JUGA: Debat Pilkada Banjar, Duet Andin-Guru Oton Tegaskan Gagasan Kembali Bersinar

Selain itu, dia mengatakan duet RF akan memprogramkan peningkatan tunjangan guru-guru agama. Ini juga selaras dengan Guru Fadhlany yang berkata pihaknya akan mengembangka wisata relegius, dengan penataan kawasan Sekumpul dan Kelampayan, serta penataan kota Martapura, agar kembali menjadi kota Serambi Mekkah.

“Jika Allah menakdirkan kami menjadi bupati dan wakil bupati kita akan menjalankan visi-misi dengan cara gotong royong bersama seluruh lapisan masyarakat, sampai manuntung, kada setengah-tengah waja sampai kaputing,” tegasnya. (jejakrekam)

Penulis Ahmad Husaini

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.