Jabat Bupati Katingan, Sakariyas Dititipi Tangani Banjir

0

WAKIL Bupati Sakariyas resmi menggantikan Ahmad Yantenglie,sebagai Plt Bupati Katingan. Ini setelah Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahyo Kumolo diserahkan kepada Sakariyas di Istana Isen Mulang Palangkaraya, Rabu (7/6/2017). SK Mendagri Nomor 131.62-3191 tahun 2017 tentang  pemberhentian Bupati Katingan yang dikeluarkan 26 Mei 2017 lalu.


GUBERNUR Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, meminta Sakariyas untuk segera melakukan komunikasi dengan lintas sektor, baik tokoh agama, adat, pemuda dan seluruh golongan. Selain itu, segera melaksanakan visi dan misi yang telah diberikan sebelumnya saat masih berpasangan dengan Yantenglie.  Terakhir,  melakukan tinjauan terhadap lokasi banjir gang terjadi di Katingan.  “Mereka ini kan seperti suami istri. Jadi saya meminta agar tidak ada visi-misi baru oleh Pak Sakariyas. Saya selaku gubernur akan membekup total. Jangan takut melaksanakan tugas sebagai plt,”ujar Sugianto Sabran.

Sementara itu, Plt Bupati Katingan Sakariyas, mengungkapkan, setelah menjabat plt,prioritas utama yang akan dilakukannya, segera melakukan komunikasi dengan seluruh lintas sektor, agama, pemuda dan adat sesuai arahan gubernur.

Hadir dalam penyerahan itu Ketua DPRD Katingan Ignatius Mantir  L Nusa, serta beberapa anggota dewan lainnya, Kapolres beserta Dandim Katingan, serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Provinsi Kalteng seperti Kapolda Brigjen Pol Anang Revandoko,  Danrem 102 PJG Kolonel Arm M Naudi,  Ketua KPUD Kalteng M Syarii dan Ketua Bawaslu Kalteng Theopilus Anggen.(jejakrekam)

Penulis :  Tiva Rianthy
Editor   :  Didi G Sanusi
Foto     :  Tiva Rianthy

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.