Hitungan Jam Menuju Pemilu, Kelengkapan Logistik di Banjarmasin Banyak Yang Belum Terdistribusikan

0

LOGISTIK untuk Pemilu 2024 masih banyak yang belum didistribusikan. Namun Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banjarmasin menyakinkan kalau pagi hari nanti akan selesai.

BERDASARKAN pantauan jejakrekam.com, hingga pukul 00.30 WITA, Rabu (14/2/2024), gudang logistik pemilu milik KPU Kota Banjarmasin, masih banyak bertumpuk logistik yang belum terdistribusikan.

Baik itu kotak suara, bilik suara, surat suara, hingga kelengkapan barang lainnya. Nampak masih dimuat oleh para pekerja ke kendaraan angkutan, untuk diantarkan ke tempat pelaksanaan Pemilu, di tiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).

BACA: Pantau Kesiapan Pemilu Esok Hari, Forkopimda Periksa Beberapa Titik TPS

Berdasarkan penuturan Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina, memang masih banyak logistik yang belum bisa terantar hingga saat ini.

“Kami berharap teman-teman bisa bekerja dengan sebaik-baiknya. Karena memang masih sampai jam ini masih ada yang belum bisa diantar ke masing-masing TPS. Mudah-mudahan dengan kerjasama semua pihak ini bisa diantar,” ucap Ibnu selepas memantau gudang logistik, Rabu (14/2/2023) dini hari.

Dikatakan, yang tersisa untuk diantarkan ini hanyalah pada TPS-TPS terdekat. Karena memang untuk pengantaran logistik pada TPS yang jauh sudah didahulukan.

Dirinya pun juga mengimbau kepada seluruh masyarakat, untuk bisa menggunakan hak suaranya dengan sebaik-baiknya.

“Sehingga dalam proses demokrasi ini bisa berjalan dengan baik, pemilih juga semakin meningkat. Karena semakin banyak yang memilih maka indeks demokrasi kita pasti meningkat,” tuturnya.

“Mudah-mudahan lancar saja besok,” tandasnya.

BACA JUGA: Menjangkau Daerah Paling Selatan Banjarmasin, Distribusi Logistik 6 TPS Harus Menempuh Jalur Air

Sementara itu, menanggapi masih banyaknya logistik yang harus di distribusikan saat ini, Ketua KPU Kota Banjarmasin, Rusnailah tetap optimis ini bisa selesai tepat waktu.

“In syaa Allah kita optimis saja, karena yang membantu dan para pekerja ini banyak. In syaa Allah terkejar aja,” tuturnya.

Namun, terkait apa kendala yang membuat masih dilakukannya pendistribusian logistik pemilu ini, Rusnailah tidak memberikan komentar.(jejakrekam)

Penulis Fery Hidayat
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.