Tak Dihadiri Mukhsin-Hasib, Wahid-Husairi Mulus Diparipurnakan DPRD HSU

0

WALAU tak dihadiri pesaingnya, Mukhsin Haita-Abdul Hasib Salim, rapat paripurna istimewa dengan agenda penetapan calon Bupati-Wakil Bupati Hulu Sungai Utara periode 2017-2022 yang kembali diduduki Abdul Wahid-Husairi Abdi tetap berlangsung di Gedung DPRD HSU lantai II di Amuntai, Jumat (17/3/2017).

DIPIMPIN langsung Ketua DPRD HSU, H Sahrujani diumumkan bahwa calon petahana Abdul Wahid-Husairi Abdi sebagai pasangan yang sah untuk segera dilantik sebagai kepala daerah dan wakil kepala daerah oleh Mendagri melalui Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor.

“Setelah pengumuman hasil penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati HSU terpilih, akan segera diusulkan ke Menteri Dalam Negeri (Tjahjo Kumolo, red) untuk dibuatkan surat penetapannya di Jakarta, melalui Gubernur Kalsel,” ujar Sahrujani, dalam rapat paripurna istimewa yang dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah serta undangan lainnya. Meski Mukhsin Haita dan Abdul Hasib Salim diundang, ternyata memilih tak berhadir di acara puncak suksesi HSU 1 dan 2.

Sahrujani yang juga mantan Ketua Harian DPD Partai Golkar HSU ini menegaskan pasangan calon incumbent dengan ikon Lanjutan itu kembali terpilih untuk periode kedua memimpin Kabupaten HSU.”Ini merupakan kepercayaan yang diberikan rakyat untuk Wahid-Husairi untuk kembali memimpin daerah,” tutur Sahrujani.

Ia mengatakan kepercayaan kembali diberikan publik kepada Wahid-Husairi, untuk mengemban tugas dan amanah rakyat untuk periode kedua. “Kami berharap, semoga kepercayaan ini menjadi aspirasi rakyat  dalam mendorong Wahid dan Husairi untuk menjalankan tugas di masa mendatang demi menyejahterakan masyarakat HSU,” pungkas Sahrujani.(jejakrekam)

Penulis    :  Yusuf

Editor      :  Didi GS

Foto         :  Yusuf

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.