Bertemu Relawan, Denny Tebar Optimisme

0

BAKAL calon gubernur Kalimantan Selatan Prof Denny Indrayana bertemu dengan puluhan perwakilan relawannya dari 13 kabupaten dan kota di Hotel Victoria, Sabtu (18/1/2020).

KEGIATAN ini dalam rangka rapat koordinasi dengan relawan, sekaligus mendiskusikan perkembangan politik terkini di Banua.

Denny mengungkapkanm berdasarkan hasil survei dan peta kekuatan politik, pada Pilgub Kalsel di September 2020 nanti, peluang untuk menang terbuka lebar.

“Saya mengapresiasi hasil kerja relawan di 13 kabupaten dan kota. Ada yang sampai sakit, naik jukung, stroke ringan hingga keluarga sakit, saya beri apresiasi sedalam-dalamnya,” ucap mantan Ketua Pusat Kajian Anti Korupsi (Pukat) Universitas Gadjah Mada (UGM) ini.

Eks Wakil Menteri Hukum dan HAM ini menegaskan kepada relawan bahwa berpolitik tanpa mahar dan menolak money politik. Denny enggan menjabarkan hasil survei terbaru, terkait elektabilitas dan popularitasnya vis a vis dengan bakal calon lainnya.

BACA : Berduet Di Pilgub Kalsel, Muhidin Akui Sudah Deal Dengan Paman Birin

Ia hanya menyebut bahwa petahana bukan mustahil untuk dikalahkan berdasarkan hasil survei yang dilakoni pada 1-15 Desember 2019 lalu.

Denny meminta kepada relawannya untuk merapatkan barisan dan memperkuat solidaritas. “Hasil survei memberikan harapan bahwa kita berpeluang untuk menang sangat terbuka,” katanya.

Lantas siapa yang bakal mendampinginya? Ia menjawab bahwa posisi wakil gubernur kerap kali ditanyakan relawannya.

Namun Doktor dari Universitas Melbourne, Australia ini, memastikan posisi figur wakil gubernur masih dikonsultasikan dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama. “Saya sudah keliling ke guru-guru untuk meminta pendapat dan arahan kepada tokoh agama. Saya berniat beristikharah bersama tuan guru, dan relawan membebaskan saya untuk memilih bakal calon wakil gubernur,” tandas Denny.(jejakrekam)

Penulis Ahmad Husaini
Editor Almin Hatta

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.