Bawaslu Kalsel Gelar Evaluasi Pengawasan Pemilu Partisipatif Jelang Pilkada Serentak

0

DALAM rangka melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan pengawasan partisipatif dalam Pemilihan Umum Tahun 2024, Bawaslu Provinsi Kalsel menggelar Evaluasi Pengawasan Pemilu Partisipatif, Rabu (8/5/2024).

EVALUASI yang digelar di Hotel Aria Barito ini, uga untuk mendorong serta meningkatkan Pengawasan Partisipatif di Provinsi Kalimantan Selatan pada Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 nanti.

Anggota Bawaslu Kalsel, Thessa Aji Budiono mengatakan, evaluasi ini menekankan bahwa pentingnya pengawasan partisipatif masyarakat dalam meningkatkan integritas pemilu.

BACA: Diikuti 55 Peserta, Bawaslu Kalsel Gelar Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif Tingkat Menengah

“Evaluasi pengawasan partisipatif dalam pemilihan umum ini guna mematangkan persiapan menghadapi pemilihan kepala daerah serentak 2024,” ujarnya.

Koordinator Divisi Pencegahan, Parmas dan Humas ini juga mengatakan, dalam evaluasi ini pihaknya banyak mengundang peserta, diantaranya BEM perguruan tinggi, lembaga Pers Mahasiswa dan beberapa komunitas lainnya.

“Ini agar kita sama-sama mengevaluasi, bagaimana kinerja pengawasan partisipatif yang sudah digalang oleh Bawaslu Kalsel pada Pemilu 2024 kemarin,” ungkapnya.

BACA JUGA: Libatkan UIN Antasari, Bawaslu Perkuat Pengawasan Partisipastif di Pilkada

“Kalau misalkan masih ada hal -hal yang perlu ditingkatkan, maka itu akan kita ambil dari kegiatan evaluasi hari ini,” tambahnya.

“Partisipatif ini terus kita galakkan, dan jangan segan-segan untuk melaporkan ke Bawaslu kalau ada yang melakukan pelanggaran, seperti money politic dan lainnya, yang merusak demokrasi,” imbuhnya.

Dalam gelaran evaluasi ini menghadirkan narasumber Mantan Anggota KPU Kalsel Edy Ariansyah, serta Akademisi ULM Taufik Arbain, dan dipandu oleh Kabag Pengawasan dan Humas, H Supriyanto Noor.
(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.