Masuk Bursa Cabup Banjar, Dirut RSUD Ulin Masih Pikir-pikir

0

DIREKTUR RSUD Ulin Banjarmasin dr Diauddin masih pikir–pikir menerima atau menolak untuk menjadi bakal Calon Bupati Banjar dari DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar.

SEBELUMNYA nama dr Diauddin disebut menjadi salah satu kandidat dari Partai Golkar Kabupaten Banjar. Hal tersebut disampaikan Sekretaris DPD Partai Golkar Banjar, Chairil Anwar.

“Kami tidak membuka penjaringan bakal calon. Namun kami ada memiliki 4 kandidat, yakni H Rusli yang merupakan Ketua DPD Golkar Banjar, Sandi Fitrian Noor yang merupakan putra Gubernur Kalsel, dr Diaduddin, Dirut RSUD Ulin dan Akhmad Solhan,” ucap Chairil Anwar.

BACA : Tak Buka Penjaringan Calon, Ini 4 Kandidat Golkar di Kabupaten Banjar

dr Diauddin mengatakan hingga saat ini belum banyak yang bisa ia sampaikan karena hingga saat ini masih belum ada komunikasi dengan DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar.

Kendati demikian, dr Diaduddin menyampaikan ucapan terima kasih kepada DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar karena sudah memberikan peluang atau mandat kepada dirinya di Pilkada Kabupaten Banjar 2024.

”Yang jelas terima kasih banyak atas mandat yang diberikan. Untuk maju atau tidak masih dalam pertimbangan,” jawab tokoh muda Kabupaten Banjar yang akrab disapa dokter Dia ini.(jejakrekam)

Penulis Syahminan
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.