Ikut Pameran di Kota Batam, Dekranasda Banjarmasin Boyong Kain Sasirangan dan Penganan Ringan

0

PRODUK kain sasirangan bersama produk andalan dari pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Kota Banjarmasin diboyong ke Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.

PRODUK ini dibawa Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Banjarmasin guna mengikuti pameran Jamselinas Expo dan Indovec Expo 2023 di Venue Mega Mall, Kota Batam pada 10-12 November 2023.

Dua pengrajin kain sasirangan yakni Fahmi Refa Sasirangan dan Sandi Agustina dari Kantan Sasirangan juga mengisi stand Dekranasda Kota Banjarmasin dalam ajang pameran berskala nasional tersebut.

Dekranasda Kota Banjarmasin diketuai Hj Siti Wasilah juga mengajak Fashion Desainer, Cahtrine Ambasari untuk memperkenalkan produk andalan dari eks Ibukota Provinsi Kalimantan Selatan.

“Alhamdulillah, dari pameran produk yang kita ikuti di Kota Batam, ternyata para pengunjung antusias untuk melirik produk dari Banjarmasin. Lewat pameran berskala nasional ini, kami ingin mempromosikan produk-produk khas andalan dari Kota Banjarmasin,” ucap Wakil Ketua Dekranasda Kota Banjarmasin, Hj Hardiyanti dalam keterangannya, Jumat (10/11/2023).

BACA : Sukses di Samarinda dan Palembang, Giliran Banjarmasin Jadi Pilihan Dekranasda Jateng Expo 2023

Lewat even pameran, istri Wakil Walikota Banjarmasin ini mengatakan bisa menjadi pembuka jalan guna memperkenalkan produk hasil olahan dari pelaku UMKM di kancah nasional.

“Khusus di Kota Batam merupakan pameran pertama kali yang diikuti Dekranasda Kota Banjarmasin. Semoga tidak hanya di Kota Batam, even-even berikutnya juga bisa diikuti Banjarmasin dalam mempromosikan produk khas dan andalan pelaku UMKM,” tutur Hardiyanti.

Sementara itu, Komisaris PT Bintang Profesional Indonesia (BIGPRO), Risky Apriyani Rosana, mengungkapkan even pameran kali ini digelar agar para pengrajin produk lokal setiap daerah, memiliki tempat yang baik untuk menampilkan karya-karya terbaiknya.

BACA JUGA : Frekuensi Walikota Banjarmasin Bertolak ke Luar Negeri Tinggi Dikritik Pengamat : Apa Urgensinya?

“Lewat pameran ini berbagai potensi daerah seperti pariwisata, ekonomi, investasi, perdagangan, perindustrian, pertanian serta perikanan, bisa digali dan ditampilkan sehingga bisa dilihat serta diminati masyarakat Indonesia dan mancanegara,” ucap Risky Apriyani Rosana.

Dia menegaskan tujuan dari pameran berskala nasional selaras dengan tujuan pemerintah pusat yang menginginkan roda perekonomian yang mengalami peningkatan di tengah isu-isu resensi global.

“Pameran Indovec Expo dapat menjadi pameran yang selalu dinantikan penyelenggaraannya di kemudian hari,”  kata Risky.

Selain menjual produk lokal berupa kain sasirangan, stand Dekranasda Kota Banjarmasin juga menjual produk makanan ringan khas Kota Banjarmasin. Anna, pengunjung Stand Dekranasda Kota Banjarmasin mengaku sangat tertarik dengan produk kain sasirangan khas Kota Banjarmasin.

BACA JUGA : Gandeng Angkasapura I, Dekranasda Banjarmasin Usung Dekrashow II

Menurutnya, motif kain Kota Banjarmasin sangat bagus dan unik sehingga cocok untuk dijadikan pakaian berbagai acara baik resmi maupun acara non resmi. “Kain ini bagus. Cocok untuk dibuat pakaian untuk berbagai acara,” ucapnya.

Pun begitu pengunjung lainnya, Agus. Pria ini mengaku sangat tertarik dengan penganan ringan berupa amplang ikan. “Enak dan gurih rasanya. Kemudian rasa ikanya sangat terasa,” ujarnya, sambil menikmati kue amplang.(jejakrekam)

Penulis Ferry Oktavian
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.