32 Tahun Mengabdi untuk Negeri, Warga Banjarbaru Tak Menyangka dapat  Motor dari Alumni Akabri 91

0

SELAMA 32 tahun jebolan Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri) 91 mengabdi untuk Negeri. Saat ini, Akabri dipisah menjadi Akademi Militer (Akmil TNI) dan Akademisi Kepolisian (Akpol).

SEBAGAI jebolan dari Akabri 91 bidang reserse, Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi turut aktif menggelar aksi sosial hingga bakti kesehatan bagi masyarakat.

Seperti pada perayaan Akabri 91 mengabdi untuk negeri di Auditorium Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarbaru, Sabtu (21/10/2023), mantan Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri ini turut membagikan  5.000 paket sembako senilai Rp 180.000bagi masyarakat Banjarbaru dan sekitarnya. Paket sembako murah juga dijual dalam kegiatan ini.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian mengatakan bakti sosial Alumni Akabri 91 di Banjarbaru sendiri dihadiri belasan ribu masyarakat.

BACA : Bantu Anak Tak Mampu, Alumni Akpol 96 Bikin Ponpes Darul Quran Wirasatya

“Kurang lebih dihadiri 12.000 orang. Kegiatannya berupa bakti sosial berupa pembagian sembako serta paket pasar murah dan pelayanan kesehatan,” ungkap mantan Kapolsek Batulicin Polres Kotabaru 1993-1995 ini.

Rian, sapaan akrab perwira tinggi polisi ini mengatakan dalam kegiatan bakti sosial juga diberangi dengan peresmian program bedah rumah di 12 titik yang ada di Kalimantan Selatan.

“Ada 19 tandon air juga dibagikan kepada masyarakat Kalsel sebagai tempat penampungan air bersih. Semoga kegiatan ini membantu masyarakat,” ucap mantan Direktur Reserse Narkoba Polda Kalimantan Barat ini.

BACA JUGA : 30 Tahun Mengabdi, Alumni Akpol 1991 Gelar Vaksinasi dan Bagikan Sembako

Sementara itu, warga Loktabat Utara Khalidah  mengaku bersyukur atas kegiatan bakti sosial alumni Akabri 91. Dirinya tak menduga dirinya memenangkan hadiah undian berupa satu unit sepeda motor pada perayaan Akabri 91.

“Alhamdulillah senang luar biasa tak menduga dapat satu buah motor. Tadi berharap bisa mendapat umrah tapi karena rezekinya ini jadi gapapa. Semoga polisi-polisi di Indonesia selalu jaya dan mengayomi masyarakat khususnya di Kalimantan Selatan,” kata Khalidah.(jejakrekam)

Penulis Sheilla Farazela
Editor Ipik Gandamana

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.