Amankan Pemilu 2024, Polda Kalsel Bakal Terjunkan 6.000 Personel Polisi

0

SEBANYAK 6.000 personel dikerahkan Polda Kalsel untuk mengamankan pemilu serentak 2024. Personel ini diperkuat lagi dengan Korps Brimob Polri dan personel Dalmas.

HAL ini disampaikan Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Andi Rian Djajadi saat gelar pasukan kesiapan dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024, Selasa (17/10/2023).

Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi menyampaikan, tugas utama kepolisian adalah memastikan pelaksanaan pemilu berjalan aman, tertib, dan demokratis.

“Kita harus siap sedia menghadapi setiap potensi ancaman yang mungkin muncul selama proses Pemilu 2024. Keamanan masyarakat adalah prioritas utama kita,” ujar Kapolda Kalsel.

BACA : Disimpan Di Gudang, 7.500 Bilik Suara Pemilu 2024 Diterima KPU Kota Banjarmasin

Terkait kerawanan, kapolda mengatakan meskipun Kalsel tidak termasuk wilayah rawan, namun hal itu jangan diremehkan melainkan harus selalu bersiap mengantisipasi hal-hal terburuk terjadi.

“Berdasarkan pemetaan kerawanan, wilayah Kalsel tidak termasuk kerawanan politis/konflik, namun kerawanan secara geografis yang kita ketahui bersama di Kabupaten Kotabaru, ada daerah kepulauan yang perlu digaungkan menggunakan transportasi laut, kemudian juga beberapa daerah di Pegunungan Meratus yang hanya bisa ditempuh dengan berjalan kaki,” ujarnya.

Oleh karena itu, lanjutnya, Polda Kalsel dan jajaran bersama pemerintah daerah dan seluruh pemangku kepentingan harus saling bahu-membahu bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas agar Pemilu 2024 dapat berlangsung aman dan damai.

BACA JUGA : Masih Pakai Kardus Kedap Air, KPU Kalsel Order 68 Ribu Kotak Suara Dan 54 Ribu Bilik Suara Pemilu 2024

“Pemilu adalah pesta demokrasi, oleh karena itu, mari kita gelorakan dan mensukseskan pemilu yang aman, damai dan kondusif, dengan mendatangi TPS-TPS menyalurkan hak pilihnya untuk pemimpin 5 tahun ke depan,” ucap Kapolda Kalsel.

Tak lupa ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mendukung pelaksanaan pemilu dengan menjaga perdamaian dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan.

Upacara gelar pasukan ini menjadi simbol komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Pemilu 2024 di Kalimantan Selatan.(jejakrekam)

Penulis Sheilla Farazela
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.