Cuci Kaki di Sungai, Bocah Perempuan di Desa Sampanahan Kotabaru  Tewas Dimangsa Buaya

0

BOCAH perempuan berumur 8 tahun bernama Raina Rahmah dikabarkan diterkam seekor buaya saat mencuci kaki di perairan sungai di Desa Sampahanan, Hampang, Kabupaten Kotabaru, Jumat (16/6/2023) sekira pukul 18.00 Wita.

INFORMASI ini disampaikan warga melalui video pendek yang direkam mengenai bocah yang diterkam buaya. Mendapat informasi tersebut, Kepala Desa Sampahan bersama warga mencari keberadaan korban dengan menggunakan beberapa perahu. Dimulai dari penyisiran lokasi kejadian hingga ke hulu sungai.

Peristiwa itu juga dilaporkan ke Basarnas Banjarmasin. Sebelum peristiwa nahas itu terjadi, bocah perempuan ini dikabarkan tengah bermain di tepian sungai.

Dari keterangan saksi mata, pada sore hari korban bersama temannya bermain di pinggir sungai di Desa Hulu Sampanahan. Tak berapa lama, korban kemudian menuju ke pinggir sungai untuk mencuci kaki. Saat itu, ternyata ada seekor buaya tengah mengintai dan langsung menerkam dan menyeret korban ke perairan sungai hingga tenggelam.

BACA : Warga Desa Sungai Musang Geger Dengan Temuan Buaya

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Banjarmasin, Al Amrad membenarkan peristiwa tragis yang menimpa seorang bocah perempuan yang diterkam buaya.

“Begitu mendapat informasi itu, kami langsung menurunkan personel untuk upaya pencarian dan penyelamatan korban. Ada 3 personel diturunkan dari Pos SAR Kotabaru bersama 3 petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kotabaru. Mereka menelusuri lokasi kejadian hingga ke titik-titik yang diyakini buaya yang menerkam itu berada,” ucap Kepala Basarnas Banjarmasin, Al Amrad dalam keterangannya, Sabtu (17/6/2023).

BACA JUGA : Kemunculan Buaya Bikin Heboh Warga Basirih, BPBD Banjarmasin Minta Tetap Waspada

Menurut Al Amrad, dengan upaya pencarian dan penyelamatan korban yang maksimal diharapkan bisa ditemukan korban.“Semoga korban bisa ditemukan dalam keadaan selamat maupun sudah meninggal dunia,” kata Al Amrad.

Sementara itu, dari keterangan Kepala Desa Sampanahan, Wahyu Rifani mengabarkan jika korban telah ditemukan terdampar tidak jauh 300 meter dari lokasi kejadian, ketika korban dimangsa buaya usai dicari selama 16 jam pada Sabtu (17/6/2023).

BACA JUGA : Sempat Meminta Tolong, Hamdani Diduga Diterkam Buaya

Korban ditemukan sudah tidak bernyawa dengan kondisi luka bekas gigitan buaya di tubuh. Jenazah korban disemayamkan guna segera dimakamkan oleh pihak keluarga.(jejakrekam)

Penulis Sirajuddin
Editor Ipik Gandamana

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.