Tiga Wakil Rektor Uniska Periode 2021-2025 Dilantik, Ada Wajah Baru

0

MENJABAT di periode kedua, Rektor Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Muhammad Arsyad Al Banjary, Abdul Malik, memilih untuk melakukan penyegaran. Ada wajah baru yang menghiasi jajaran wakil rektor untuk lima tahun ke depan.

HAL ini terlihat saat acara pelantikan tiga wakil rektor Uniska MAB periode 2021-2025 di Treepark Hotel Banjarmasin Jalan Ahmad Yani Km 6, pada Rabu (19/5/2021).

Adapun, wajah baru tersebut yakni Mohammad Zainul sebagai Wakil Rektor I Bidang Pendidikan menggantikan Jarkawi. Sedangkan WR II Bidang Keuangan serta WR III Bidang Kemahasiswaan masih dipercayakan kepada Siti Erlina dan Idzani Muttaqin.

Menurut Abdul Malik, pergantian jabatan dalam struktur organisasi merupakan hal yang wajar. Untuk memberikan penyegaran. Terlebih, kata dia, ke depan tugas yang lebih berat bakal menanti kampus hijau.

“Kami berharap wakil rektor yang baru dilantik ini bisa membantu untuk memajukan Uniska lebih baik lagi. Karena tantangan dan kompetitor saat ini sangat banyak,” katanya.

BACA JUGA: Dua Kubu Sepakat Islah, Abdul Malik Dilantik jadi Rektor Uniska untuk Kali Kedua

Dia bertekad ingin meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) serta sarana dan prasarana yang ada di Uniska. Sebab, menurutnya SDM menjadi faktor yang berpengaruh terhadap kemajuan di lembaga pendidikan. “Karena SDM ini merupakan pabriknya, baik atau buruknya alumni ditentukan oleh SDM,” ujarnya.

BACA JUGA: Konsentrasi Produksi Ternak, Rektor Uniska Dikukuhkan Jadi Guru Besar

Lebih khusus, Guru Besar Peternakan Uniska ini pun mengucapkan terimakasih kepada eks WR I Jarkawi yang sudah membantunya bekerja di periode sebelumnya. “Mudah-mudahan amal bapak dapat menjadi amal jariyah yang bakal terus mengalir,” ucapnya.

Sementara Ketua Umum Yayasan Uniska MAB, Budiman Mustafa berpesan kepada rektor maupun wakilnya untuk menjalin komunikasi dengan baik. “Dan komunikasi antara pihak yayasan dengan rektorat dapat berjalan baik. Agar bisa saling bersinergi,” pesannya. (jejakrekam)

Penulis M Syaiful Riki
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.