Warga Banua Masuk Kategori Patuh Gunakan Masker

0

WARGA Banua di Kalimantan Selatan sangat mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) pencegahan Covid-19 khususnya penggunaan masker mengalami peningkatan selama satu pekan terakhir.

CATATAN BNPB Kalsel, dalam kurun waktu 4 April hingga 9 Mei 2021, Provinsi Kalsel termasuk dalam 27 provinsi yang mengalami kategori peningkatan kepatuhan menggunakan masker. Tim Pakar Satgas Covid-19, Dewi Nur Aisyah pada pembekalan peserta Fellowship Jurnalisme Perubahan Perilaku (FJPP) kepada wartawan menyatakan hal tersebut.

BACA: Bantu Beritakan Penanganan Covid-19, Doni Monardo Apresiasi Jurnalis Perubahan

Ia mengungkapkan, berdasarkan evaluasi trend kepatuhan protokol kesehatan, maka dalam 1 bulan terakhir sudah lebih banyak provinsi yang mengalami peningkatan kepatuhan memakai masker. Maksudnya, orang Indonesia sudah mulai terbiasa ketika berada pada titik-titik kerumunan memakai masker.

Peningkatan kepatuhan memakai masker terjadi di 27 provinsi dan 7 provinsi menunjukkan trend penurunan kepatuhan bermasker. “Provinsi Kalsel termasuk dalam provinsi yang mengalami peningkatan kepatuhan memakai masker yakni sebesar 5,08 persen,” ucapnya.

Provinsi dengan trend kenaikan kepatuhan memakai masker tertinggi ada di Provinsi Sulawesi Barat yakni 33,17 persen. Sedangkan kasus aktif di Kalsel juga mengalami trend penurunan yakni -44,22 persen pada kurun waktu 11 April hingga 9 Mei 2021.

Namun kepatuhan menjaga jarak, imbuh Dewi, ternyata ada beberapa provinsi yang mengalami penurunan kepatuhan disbanding kepatuhan 1 bulan lalu. Termasuk Provinsi Kalsel termasuk yang mengalami penurunan kepatuhan menjaga jarak yakni -1,47 persen. Hal ini menunjukkan bahwa warga mulai melakukan mobilitas tinggi, mulai keluar rumah sehingga titik kerumunan mulai ramai.

Untuk itu, Ia pun berharap kepatuhan menerapkan prokes harus tetap dilakukan, sebab penularan Covid-19 sangat mudah menyebar, apalagi jika lalai melakukan prokes. Kegiatan pembekalan FJPP ini dihadiri Ketua Dewan Pers, Muhamamd Nuh dan Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Nasional, Letnan Jenderal TNI Doni Monardo.

FJPP adalah program kerjasama Satgas Covid-19 dengan Dewan Pers yang melibatkan ribuan jurnalis se-Indonesia sebagai agen perubahan perilaku menanggulangi Covid-19. (jejakrekam)

Penulis Afdi
Editor Afdi Achmad

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.