Ratusan Anggota Polres Tabalong Ikuti Vaksinasi Sinovac

0

TURUT sukseskan program vaksinasi yang dicanangkan pemerintah, Ratusan anggota Polres Tabalong terima vaksin sinovac tahap kedua yang berlangsung di Aula Praja Utama Polres setempat, Sabtu (6/3/2021).

PEMBERIAN vaksin sinovac dijajaran Polres Tabalong ini diberikan dan dimulai secara serentak kepada kalangan ASN Polri Polres Tabalong dan Polsek.

Kapolres Tabalong, AKBP M Muchdori melalui Kasubbag Humas Polres Tabalong, AKP Otto mengatakan untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi personel Polres Tabalong ini diberikan secara bertahap selama tiga hari yang dimulai dari tanggal 6, 8 dan 9 Maret 2021.

“Ini merupakan wujud dukungan Polres Tabalong dalam mensukseskan program pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid – 19 di Kabupaten Tabalong,” ujarnya.

Menurutnya, sebagai warga negara yang baik dirinya dan jajaran Polres Tabalong wajib turut serta dalam mensukseskan program vaksinasi ini.

“Kita wajib menyukseskan vaksinasi ini untuk mendukung pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” jelasnya.

Dihari pertama ini ungkapnya anggota Polres yang menerima vaksin asal china ini sebanyak 100 orang.

Personel yang mengikuti kegiatan vaksinasi di Aula Praja Utama ini tegasnya tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan 3 M + 1 T.

“Terimakasih pada Dinas Kesehatan bersama Urkes Polres Tabalong yang telah memfasilitasi vaksinasi bagi anggota Polres Tabalong ini,” ucap AKP Otto.(jejakrekam)

Penulis Herry
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.