KNPI HSU Tebar Paket Buka Puasa untuk Anak Yatim

0

DPD KNPI Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), berbagi paket buka puasa Ramadhan untuk anak-anak yatim di Panti Asuhan Nurul Fajeri, Desa Jingah Bujur, Kecamatan Haur Gading, pada Kamis (30/4/2020).

PEMBERIAN paket ini mendapat sambutan hangat dari pengurus panti asuhan, begitu juga anak-anak panti sangat bergembira dengan adanya pemberian paket buka puasa Ramadhan.

Pengasuh panti asuhan dan anak-anak panti pun menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada pengurus DPD KNPI Kabupaten HSU atas santunan bagi anak-anak panti berupa paket buka puasa ramadhan.

Ketua DPD KNPI Kabupaten HSU, Almien Ashar Safari, menyampaikan pemberian paket buka puasa Ramadhan ke panti asuhan memang merupakan program peduli KNPI bagi sesama.

BACA: KNPI HSU Gelar Khitanan Massal

Menurut Almien yang juga Ketua DPRD HSU, program peduli KNPI HSU ini juga sekaligus menjalin silaturahmi dengan pengurus/pengasuh dan anak-anak panti.

“Pemberian paket buka puasa ramadhan akan diberikan bagi semua panti asuhan yang ada di Kabupaten HSU yang berjumlah 9 panti asuhan,” ujarnya.

Almien berharap melalui kegiatan ini disamping dapat meningkatkan hubungan tali silaturahmi, juga diharapkan dapat meningkatkan rasa sayang dan peduli kita kepada anak yatim. (jejakrekam)

Penulis Muhammad
Editor Almin Hatta

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.