Ini Susunan Pengurus DPW PPP Kalsel, Sekwil Ditempati Kader Partai Ka’bah Milenial

0

SUSUNAN pengurus DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Kalimantan Selatah telah disahkan. Ini berdasar surat keputusan (SK) DPP PPP bernomor 0018/SK/DPP/W/VI/2021.

SK DPP PPP tertanggal 30 Juni 2021/19 Dzulkaidah 1441 Hijriyah diteken Ketua Umum H Suharso Monoarfa dan Sekjen, HM Arwani Thomafi ditembuskan ke Mendagri di Jakarta dan Gubernur Kalsel di Banjarmasin, Pangdam VI/Mulawarman di Balikpapan dan Kapolda Kalsel di Banjarmasin. Termasuk, KPU dan Bawaslu Kalsel serta DPC-DPC PPP di Kalsel.

Dalam SK DPP PPP terdiri 4 lembar itu memutuskan dan mengesahkan susunan dan personal DPW PPP Kalsel masa bakti 2021-2026. Baik terdiri pengurus harian, pimpinan majelis syariah, majelis pertimbangan dan majelis pakar merupakan pilihan tim formatur hasil Muswil PPP Kalsel IX akhir Mei 2021 lalu di Banjarmasin.

Pada lampiran 1 SK DPP PPP tersebut, ditetapkan HM Aditya Mufti Ariffin sebagai Ketua DPW PPP Kalsel memimpin pengurus harian dan didampingi Arif Rahman Hakim sebagai sekretaris wilayah (sekwil) dan bendahara; Nurida Ariyani. Posisi wakil sekretaris; Jainah dan Ahmad Jasmadi. Wakil bendahara ditempati Husnul Khatimah dan H Ahmad Nuriadi.

Posisi Wakil Ketua Bidang Fungsional;  Arufah Arif (Bidang OKK 1), H Taufik Hidayat (Bidang OKK 2), Asbullah (Bidang OKK 2), Ansor Ramadlan (Bidang Pengelolaan Aset Partai), Muhammad Amin (Bidang Data dan Digital) dan Ritawati (Bidang Informasi dan Komunikasi).

BACA : Dampingi Aditya Mufti Ariffin, Isi Posisi Sekretaris DPW PPP Kalsel Diusulkan Dua Nama

Susunan Wakil Ketua Bidang Isu Strategis; Pahriadi (Dakwah dan Pengembangan Pesantren), Elmi Thamrin Nasution (Kesehatan dan Sosial), Hj Immah Norda (Perempuan dan Anak), M Rian Ramadhani (Pemuda dan Mahasiswa), Abdurrasyid Ridha (Media Sosial), Mukhtar Yahya Daud (Advokasi dan Hukum), H Mu’min Kaderi (Lingkungan dan Penanggulangan Bencana) dan Masriah (Pendidikan dan Kebudayaan).

Di posisi Wakil Ketua Bidang Pemenangan Dapil; ditempati H Abdul Hadi, Suwardi Sarlan, Iskandar Zulkarnain, H Muh Fahmi Ma’sum, Sriyati, Ernawati, Sofwan Hadi, Esthy Hartini, Rini Septia Ningsih, Hj Halilal Asmaran, H Amrullah Idham, Fathurrahman, Taufiqur Rahman dan Ismail Hidayat.

Untuk susunan dan personalia Majelis Syariah DPW PPP Kalsel diketuai KH Ahmad Bahtini, didampingi lima wakil ketua; Habib Alwi Ba’bud, KH Bahrul Ilmi, KH Abdussamad Sulaiman, KH M Salman dan Ustadz HM Abdianoor. Jabatan sekretaris di majelis syariah dipegang Hormaini M, dengan empat wakil sekretaris; Ustadz Cesar Hidayat, Ustadz Fathurrahman, H Junaidi Abdullah dan Ustadz Hasanuddin.

Sementara itu, KH Abdul Syukur Alhamidi dipercaya menjabat Ketua Majelis Pertimbangan PPP Kalsel, dibantu lima wakil ketua; Sarnadi Abdullah, KH Zuhdi Mahfuz, H Farid Wajedi, H Ali Nurdin, dan H Husairi Abdi. Sedangkan, posisi sekretaris ditempati H Nasrullah AR, dibantu dua wakil sekretaris; H Busra dan Laila.

BACA JUGA : Mendapat Restu DPP, Kans Aditya Nakhodai PPP Kalsel Kian Terbuka

Untuk posisi Majelis Pakar PPP Kalsel diduduki Dr H Akhmad Murjani (ketua), didampingi drh Miftah Prima Nugraha, Dr H Achmad Rudianjah M.Kes, HM Asra Syamsi, KH Hidayat Bakri dan Rakhmadianoor di posisi wakil ketua. Jabatan sekretaris majelis pakar ditempati Akhmadi, dibantu Ustadz HM Bijermi, Ustadz Ahmad Nakfi Afifi Effendi dan Ustadz Mursidul Amin.

Ketua Bidang OKK DPP PPP, H Syaifullah Tamliha

Ketua Bidang OKK DPP PPP H Syaifullah Tamliha mengatakan surat keputusan itu sebenarnya sudah terbit pada akhir Juni 2021 lalu.

“Ini juga berdasar rekomendari dari tim formatur. Termasuk, untuk posisi sekretaris wilayah dipercayakan kepada saudara Arif Rahman Hakim. Dia merupakan kader PPP milenial dan mampu untuk mendampingi Ovie (sapaan akrab HM Aditya Mufti Ariffin),” ucap Syaifullah Tamliha kepada jejakrekam.com, Rabu (7/7/2021).

BACA JUGA : Nama Aditya Mufti Ariffin Masih Kuat, Muswil PPP Kalsel Digeber Akhir Mei Ini

Anggota Komisi I DPR RI ini menegaskan sosok sekwil memang harus diisi kader muda yang energik guna bisa menjalankan roda organisasi di bawah kepemimpinan HM Aditya Mufti Ariffin.

“Sekarang, Ovie merupakan pejabat publik (Walikota Banjarbaru), sehingga butuh pendamping yang lebih banyak punya waktu untuk membidani organisasi partai,. Terpenting adalah Arif Rahman Hakim itu merupakan kader partai Ka’bah dari kalangan milenial,” kata mantan Sekretaris DPW PPP Kalsel ini.

Menurut Syaifullah, ke depan tantangan PPP makin berat khususnya menyongsong Pemilu 2024 nanti, sehingga dengan adanya susunan dan personalia baik pengurus harian dan majelis yang ada, bisa bersinergi dan bertekat membesarkan partai lawas ini.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2021/07/07/ini-susunan-pengurus-dpw-ppp-kalsel-sekwil-ditempati-kader-partai-kabah-milenial/,Ketua ppp banjarmasin,ketua dpw ppp kalsel,nama-nama pengurus DPW PPP jateng,susunan pengurus ppp kal sel
Penulis Asyikin/Didi GS
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.