Kabupaten Banjar Raih Juara Umum MTQN ke XXXV di Tapin

0

MUSABAQAH Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke XXXV Provinsi Kalsel di Tapin resmi ditutup Gubernur H Sahbirin Noor, di Ruang Terbuka Publik (RTP), Rantau, Kamis (2/5/2024).

KEPADA peraih juara umum, Gubernur Kalsel yang akrab disapa Paman Birin menyampaikan selamat dan sukses serta berharap prestasi yang diraih pada tingkat provinsi tersebut akan mengantarkan Kalsel meraih prestasi yang membanggakan pada MTQ tingkat nasional.

“Semoga sukses prestasi oleh siapa pun dan dari kafilah manapun yang akan menumbuhkan kesadaran bersama bahwa Al quran menjadi bacaan yang kita rindukan,” ujarnya.

BACA : Bupati Banjar Optimis Kafilah Banjar Raih Juara

Paman Birin juga menyatakan kesuksesan penyelenggaraan ajang di tingkat provinsi tersebut bukan hanya milik Kabupaten Tapin dan para juara tetapi merupakan kesuksesan bersama dalam upaya membumikan Al quran di banua tercinta Kalimantan Selatan Babussalam.

“Sungguh MTQ adalah sarana untuk memperkenalkan kemerduan dan keindahan dalam membaca ayat-ayat suci Al quran, menguji hafalan sekaligus sebagai arena menyiarkan islam itu sendiri,” sambungnya.

Di tempat yang sama, Pj Bupati Tapin M Syarifuddin mengatakan MTQ Nasional ke XXXV Tingkat Provinsi Kalsel telah melahirkan para juara di masing-masing cabang yang dilombakan. Dirinya turut memberikan selamat dan apresiasi atas prestasi yang diraih qori qoriah dan hafiz hafizah serta mufassir mufassirah yang berhasil merebut gelar juara umum pada ajang ini.

BACA JUGA : Optimis Raih Juara Umum, Saidi Mansyur Mohon Doa Untuk Kafilah Banjar

“Dari ajang ini, sebanyak 32 kafilah dari berbagai cabang lomba akan mendapatkan umrah,” bebernya.

Terakhir, Gubernur Kalsel menyerahkan trophy bergilir kepada Wabup Banjar Habib Idrus Al Habsyi dilanjutkan penyerahan secara simbolis kepada qori qoriah yang meraih juara diantaranya Dina Andriani terbaik I golongan dewasa putri dari Kota Banjarbaru, Ahmad Fadillah golongan remaja putra dan Sultan Nizam Alhaq golongan anak-anak putra dari Kota Banjarmasin.

Diketahui, Pemkab Banjar kembali meraih juara umum pada MTQN ke XXXV di Kabupaten Tapin dengan meraih 114 poin dari 32 cabang lomba yang dihelat sejak 24 April hingga 2 Mei 2024. Dan pada tahun mendatang, Kabupaten Banjar bertindak sebagai tuan rumah perhelatan MTQN ke XXXVI Tingkat Provinsi Kalsel.

Penutupan MTQ ini turut dihadiri Forkopimda Provinsi Kalsel, Kakanwil Kemenag, Bupati dan Walikota se Kalsel, para pimpinan tinggi pratama Kabupaten Tapin, habaib, alim ulama, tokoh agama, dewan hakim serta seluruh rombongan kafilah se Kalsel.(jejakrekam)

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.