Optimis Raih Juara Umum, Saidi Mansyur Mohon Doa Untuk Kafilah Banjar

0

KAFILAH Kabupaten Banjar resmi dilepas Bupati Banjar H Saidi Mansyur untuk mengikuti MTQ Nasional XXXIV Kalsel 2023, di halaman Kantor Bupati, Martapura, Senin (17/7/2023).

SEKRETARIS LPTQ Banjar Akhmad Nisfuani mengatakan, Kafilah Banjar berjumlah 103 orang, terdiri dari pimpinan, official, pelatih dan 56 peserta.

Nisfuani menyebut 4 cabang unggulan Kafilah Banjar, antara lain tilawah, tahfidz hafalan hadist dan khat. “Sesuai arahan dan harapan kepala daerah, In Sya Allah kita juara umum. Kita sudah melakukan pembinaan sebanyak 16 kali, pembinaan terpusat 3 kali tahapan, dari 15 Juli dan berakhir hari ini. In Sya Allah kader LPTQ Banjar siap,” ringkasnya.

BACA: Siapkan 11 Tempat, Banjarbaru Jadi Tuan Rumah MTQ XXXIV Tingkat Provinsi

Sementara Bupati Saidi Mansyur berharap, kontingen mendapatkan prestasi terbaik, sehingga dapat mengharumkan nama daerah. Kepada pengurus agar terus mendampingi kafilah, baik dari segi pembinaan, administrasi hingga hak-haknya jangan sampai terlewatkan.

“Mohon doa semuanya, mudah-mudahan mendapat hasil maksimal, tentu keinginan kita semua menjadi juara umum,” pungkasnya.

Diketahui, yang menjadi tuan rumah pelaksanaan MTQ Nasional XXXIV Kalsel 2023 ialah Kota Banjarbaru. Yang mana panitia menyiapkan 11 venue untuk 11 cabang dilombakan. Dari 11 venue tersebut, Lapangan Murjani Banjarbaru sebagai venue utama. Pelaksanaan akan dihelat pada 20-28 Juli 2023.(jejakrekam)

Penulis Sheilla Farazela
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.