Mall Pelayanan Publik Generasi Ketiga Segera Dibangun di Tanbu

0

TANAH BUMBU (Tanbu) segera membangun Mall Pelayanan Publik (MPP) di kawasan perkantoran Gunung Tinggi.

RENCANANYA pembangunan MPP senilai Rp 20 miliar ini selesai dibangun sebelum masa kepemimpinan Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar berakhir pada bulan Desember 2024.

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Tanah Bumbu, Amruddin, mengatakan target proyek selesai dibangun sebelum Zairullah Azhar berakhir.

BACA JUGA: Pelatihan Penyelamatan Digelar Damkar Tanbu-Jhonlin Rescue

Amruddin menyampaikan saat dihubungi melalui aplikasi WhatsApp, Selasa (20/2/2024), bahwa Rencananya tender pada bulan Maret 2024 dan selesai pembangunan pada bulan Oktober 2024.

Lokasi pembangunan MPP tak jauh dari gedung Mahligai Bersujud II dan masjid Agung Nurussalam. Gedung MPP ini menyediakan pelayanan konsultasi, perizinan, hukum, pernikahan, perpanjangan SIM, dan pelayanan sebagainya.

BACA JUGA: DP3AP2KB Tanbu Dorong Lingkungan Aman dan Ramah Bagi Anak

MPP merupakan langkah pembaharuan sistem pelayanan publik di Indonesia, yang memadukan pelayanan pusat, daerah, dan swasta.

Dilansir dari Menpan.go.id, MPP adalah langkah strategis perbaikan dalam penyelenggaraan pelayanan publik.

BACA JUGA: Dispersip Tanbu Gelar Lomba Baca Puisi

Generasi pertama pelayanan publik di Indonesia bernama Pelayanan Terpadu Satu Atap (PTSA). Generasi kedua berevolusi menjadi Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP). Generasi ketiga bernama Mall Pelayanan Publik. (jejakrekam)

Penulis Asyikin/Diskominfo
Editor Afdi Achmad

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.