Evaluasi Proyek PUPR, DPRD Banjarmasin Patok 28 Desember Jembatan Mantuil 1 Selesai Dibangun

0

KOMISI III DPRD Kota Banjarmasin turun ke lapangan. Para wakil rakyat tergabung dalam komisi infrastruktur ini mengevaluasi sejumlah proyek milik Dinas PUPR Kota Banjarmasin.

SEJUMLAH proyek infrastruktur yang digarap Dinas PUPR Kota Banjarmasin jelang tutup tahun anggaran 2023 paling disorot oleh dewan. Di antaranya Jembatan Al Inayah atau Jembatan Mantuil 01 di Jalan Tembus Mantuil, proyek penambahan aksesoris Jembatan Pasar Lama, dan pembangunan rumah dinas (rumdin) jabatan Walikota Banjarmasin.

Ketua Komisi III DPRD Kota Banjarmasin, Hilyah Aulia mengatakan berdasar hasil rapat dengar pendapat (RDP) dengan Dinas PUPR, tiga proyek itu jadi atensi hingga dilanjutkan dengan peninjauan lapangan.

“Dengan kunjungan lapangan, kami masih menyangsikan atau meragukan proyek ini bisa selesai dikerjakan pihak ketiga sesuai target atau tepat waktu,” ucap Hilyah Aulia kepada awak media, Rabu (13/12/2023).

BACA : Dana Tersedot Rp 35 Miliar, Pembangunan Jembatan dan Jalan Tembus Mantuil Bakal Diawasi Ketat

Dia mencontohkan seperti pembangunan Jembatan Mantuil 1, meski sudah didampingi oleh konsultan perencana dan pengawas serta kontraktor pelaksana di lapangan.

“Sesuai komitmen bersama dengan Dinas PUPR, kami minta agar proyek pembangunan Jembatan Mantuil 1 itu bisa selesai pada 28 Desember 2023 mendatang,” kata Ketua DPC PKB Kota Banjarmasin ini.

Meski ditenggat waktu atau mengejar target, Hilyah mengingatkan agar pengerjaan proyek infrastruktur jembatan ini tidak boleh asal-asalan. “Dari hasil pantauan di lapangan, memang badan jalan sudah hampir rampung, hanya pada bagian sambungan atau oprit masih dalam pengerjaan,” ucap Hilyah.

BACA JUGA : Sudah Masuk Lelang, Proyek Pembangunan Jembatan Tembus Mantuil Akan Dimulai Tahun Ini

Hal ini belum lagi untuk pengerjaan aspal jalan yang tidak bisa dilakukan sebagai penghubung Jalan Tembus Mantuil, sebelum oprit itu selesai. “Kalau kami melihat itu tidak cukup untuk mengejar waktu 15 hari pada sisa pengerjaan. Apalagi melihat kondisi cuaca sekarang yang tidak mendukung,” kata Ketua Fraksi PKB DPRD Banjarmasin ini.

Sementara itu, Kepala Bidang Jalan dan Jembatan, Dinas PUPR Kota Banjarmasin, Syafiq Huwaida tetap optimistis pengerjaan jembatan ini bisa selesai tepat waktu. “Kami sudah ada menyusun timeline rencana, dari minggu kemarin hingga tanggal 28 Desember itu,” katanya.

BACA JUGA : Target Tuntas Akhir Tahun, Jembatan Tembus Mantuil Segera Diperbaiki

Menurut Syafiq, pekerjaan jembatan juga menggunakan peralatan berat, sehingga secara umum tinggal menyelesaikan pekerjaan oprit jembatan.

“Jadi tinggal timbunan, lapis pondasi dan pengaspalan. Semua itu dikerjakan menggunakan alat berat. Bahkan, semua material bisa didatangkan secara serentak, sehingga pengerjaan bisa langsung dilakukan dan selesai dengan cepat,” pungkas Syafiq.(jejakrekam)

Penulis Ferry Oktavian
Editor Ipik Gandamana

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.