Hari Jadi Barito Kuala Ke-64, Jalan Sehat Menjalin Silaturahmi Warga

0

MEMPERINGATI Hari Jadi Kabupaten Barito Kuala (Batola) yang ke-64 tahun, pemerintah kabupaten setempat menyelenggarakan jalan sehat bersama warga Kecamatan Anjir Muara, Sabtu (25/11/2023).

JALAN Sehat diberi judul ‘Bergerak Yes, Barito Kuala Bisa’, diikuti oleh ribuan warga. rombongan peserta dilepas di halaman Kantor Kecamatan Anjir Muara, di Jalan Trans Kalimantan, kilometer 18,200 Kabupaten Barito kuala.

Beraneka hadiah disediakan oleh panitia penyelenggara, sebagai apresiasi kepada warga yang turut memeriahkan hari jadi kabupaten yang berjuluk Bumi Selidah ini. Diantaranya seperti peralatan rumah tangga, kulkas, handphone, hingga sepeda listrik.

Jaya Hidayatullah, selaku Samat Anjir Muara dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini yang pertama kali dilaksanakan. “Alhamdulillah kita dapat berkumpul di sini dan berolahraga bersama,” ucapnya.

“Selain itu, kegiatan jalan sehat menempuh sekitar 2,5 kilometer, yang dimulai dari halaman Kantor Camat Anjir Muara, dan akan finis di Jembatan Barito,” imbuhnya.

Sementara itu, Penjabat Bupati Barito Kuala Mujiyat yang diwakili Kepala Dinas PMD Kabupaten Barito Kuala mengatakan, bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan seperti ini.

Salah satu peserta jalan sehat Abdullah (55 tahun) warga Desa Anjir Muara mengucapkan selamat atas Hari Jadi Kabupaten Batola ke-64.

Selain itu dirinya juga berharap, pemerintah kabupaten juga lebih memperhatikan warganya, khususnya para petani agar dapat terus mendukung pemerintah menjadi penyokong pangan IKN.(jejakrekam)

Penulis Sirajudin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.