Sektor Pertanian Meningkat, Bupati Tabalong Sampaikan Motivasi Untuk Warga Banua Lawas

0

KUNJUNGAN kerja Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani di Kecamatan Banua Lawas, memberikan apresiasi dan motivasi kepada masyarakat, akan perkembangan pertanian dan perekonomian yang pesat.

PERKEMBANGAN ekonomi dan pertanian tersebut membuat Anang merasa yakin, bahwa saat ini tidak perlu menggantungkan diri pada sektor pertambangan.

Menurut Anang, pesatnya pertanian ini patut disyukuri, dan masyarakat diminta terus mengembangkan kegiatan ekonomi agar lebih kreatif lagi.

BACA: Ungkap Hasil Riset, Tim Ekspedisi Batang Banyu Berdialog dengan Bupati Tabalong

“Jadi kita tidak perlu lagi berpikir harus bekerja di tambang, yang perlu kita pikirkan bagaimana menanami (lahan kebun) yang masih kosong,” ujarnya, Kamis (12/10/2023).

Anang menyebut, saat ini di Ibukota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur membutuhkan hasil pertanian dari daerah penyangga, termasuk Kabupaten Tabalong. “Mereka (di IKN) minta 2,5 ton setiap hari. Kita sanggup mengirim antara 1,5 ton sampai 2 ton saja,” katanya.

Ia pun meminta warga Bumi Saraba Kawa Tabalong, khususnya di Banua Lawas, untuk memanfaatkan momentum untuk bertani.(jejakrekam)

Penulis hery
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.