Berikan Inspirasi dan Motivasi untuk Generasi Muda, HMI Banjarbaru Gelar Diskusi  

0

BERTAJUK “Wajah Baru Ibukota Provinsi Kalimantan Selatan Menyongsong Generasi Emas Peradaban : Pemuda Banjarbaru Bisa Apa ?”, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Banjarbaru menghelat Rakat Pemuda Banjarbaru di Caffe Wadah Kawal, Kota Banjarbaru Selasa (11/4/2023).

PRESIDEN Minggu Raya (MGR) Putra Qomaluddin Attar Nurriqli yang menjadi pemateri dalam diskusi menyampaikan potensi pemuda Banjarbaru sangatlah dinamis mulai dari kultur, geografis, maupun minat semuanya punya potensi sangat baik untuk mengisi segala lini tatanan di Banjarbaru, baik pemerintah, sosial kebudayaan, ekonomi bisnis maupun politik.

“Banjarbaru sebagai Ibu Kota Kalimantan Selatan yang baru saat ini pemudanya sangat berpotensi. Apalagi didukung dengan ekonomi kreatif dan dukungan infrastruktur  kepemudaan yang sangat bagus pastinya akan terus berkembang,” jelas Qomal kepada jejakrekam.com disela diskusi.

BACA : Dibungkus Kain, Warga Guntung Manggis Digegerkan Penemuan Bayi Perempuan  

Qomal juga memberikan kiat untuk mendukung infrastruktur kepemudaan di Kota Banjarbaru salahsatunya dengan memperbanyak jejaring atau relasi.

“Mengingat jejaring itu sangat penting, dengan berjejaring kita akan terus membangun sesuatu dari Banjarbaru. Dan pasti bisa melahirkan kepemudaan yang berkualitas kedepannya,” pungkasnya.

Direktur PT Teras Tujuh Indonesia (Media Online teras7.com) Sayyid Maulana Ahmad yang juga menjadi pemateri turut menambahkan bahwa ada dua hal yang sangat penting bagi pemuda atau mahasiswa untuk dimiliki, yaitu kualitas dan kapasitas.

“Orientasi sebagai pemuda saat menjadi mahasiswa sangat berperan penting untuk menggodok pemuda agar bisa bersaing di dunia kerja, yang mana dua hal yang sangat penting harus dimiliki yaitu kualitas dan kapasitas sebagai bargaining position,” tuturnya.

BACA JUGA : Sambangi Panti Asuhan, HDCI Banjarbaru Serahkan Bantuan Dan Santunan

Karena menurut Sayyid, pemuda Banjarbaru memiliki Rule Model pahlawan kemerdekaan, mengingat sejarah kemerdekaan Indonesia digagas oleh kaum muda pada saat tragedi Rengasdengklok penculikan Soekarno dan Muhammad Hatta oleh kaum muda.

“Kala itu bertepatan pada 9 Ramadhan, Indonesia akhirnya bebas dari penjajahan, hanya oleh kurang dari sepuluh orang pemuda, tentu bulan puasa ini menjadi momen untuk kita mengingat kemerdekaan dan tugas generasi muda sekarang menjaga dan mengisi kemerdekaan,” imbuhnya.

Adapun Ketua HMI Cabang Banjarbaru, Cahyono Ony Varandi menyampaikan diskusi sekaligus silaturahmi dapat memberikan inspirasi anak muda dan mahasiswa khususnya di Banjarbaru untuk bisa bergerak dan berinovasi.

“Apa yang telah disampaikan pemateri bisa menjadi inspirasi kami agar kedepannya dapat terus bergerak dan berinovasi,” ucapnya.

Perihal peran pemuda, Ony -sapaan akrabnya- mengatakan HMI khususnya maupun kawula muda Kota Banjarbaru siap untuk berkontribusi dalam pembangunan Kota Banjarbaru.

BACA LAGI : POTADS Kalsel Peringati Hari Down Syndrome, Wartono : Beri Mereka Perhatian

“Tentunya kami pun berharap pemerintah kota dapat melibatkan anak-anak muda di Kota Banjarbaru untuk pembangunan kota ini, dan kami pun siap untuk berkontribusi dalam pembangunan Kota Banjarbaru,” tegasnya.

Mengingat Banjarbaru yang telah resmi sebagai ibu kota Provinsi Kalimantan Selatan, HMI dan Kawula Muda Banjarbaru disampaikan Ony tidak hanya diam, namun juga mesti menyusun segala bentuk gerakan untuk mengisi berkontribusi memajukan Kota Banjarbaru.

“Kita tidak hanya diam, kita menyusun segala bentuk pergerakan dan kita selalu siap memberikan kontribusi positif kepada Kota Banjarbaru,” pungkasnya.

Diketahui diskusi sekaligus silaturahmi yang diikuti oleh seluruh Badan eksekutif Mahasiswa Banjarbaru Serta Organisasi Kepemudaan yang tergabung di Cipayung Plus Banjarbaru Seperti, HMI, GMNI, Pemuda Pancasila dan lainnya turut mendapat apresiasi dari Pemerintah Kota Banjarbaru.

Wakil Walikota Banjarbaru Wartono yang turut berhadir dalam kegiatan tersebut mengatakan kegiatan yang positif, dimana para anak muda terutama mahasiswa dapat menyampaikan aspirasi mereka terkait Kota Banjarbaru.

“Tentunya sangat mengapresiasi kegiatan ini, hal ini tentunya menjadi kegiatan yang positif, dimana para mahasiswa memiliki kesempatan untuk berdialog dan berinteraksi terkait pembangunan-pembangunan Kota Banjarbaru. Semoga bisa sama-sama bersinergi untuk pembangunan di Kota Banjarbaru yang lebih baik lagi,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Sheilla Farazela
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.