Kasus Stroke Kian Meningkat, Ciputra Mitra Hospital Gelar Seminar Medis

0

MASIH dalam rangkaian Hari Ulang Tahun ke 6, Ciputra Mitra Hospital (CMH) selenggarakan Seminar Medis bertajuk “Deteksi Dini Stroke, Faktor Risiko dan Penatalaksanaan” di Auditorium CMH Sabtu (10/11/2022).

Pjs Direktur Ciputra Mitra Hospital, Dr. Sony Prabowo mengatakan, seminar medis yang bertemakan seputar stroke ini, lantaran jumlah kasus stroke di Indonesia khususnya Kalsel terus mengalami peningkatan. 

“Faktor terjadinya stroke dikarenakan pola makan yang kurang sehat, usia yang sudah mencapai 55 tahun, hipertensi, dan kolesterol,” ungkapnya.

BACA : Diikuti Ribuan Peserta, Ciputra Mitra Hospital Rayakan HUT Ke-6

Adapun untuk menanggulangi penyakit stroke, dr. Sony menyarankan masyarakat untuk harus banyak berolahraga, hindari makanan kalori tinggi, berhenti merokok, mengurangi konsumsi yang berlemak,

“Memang penyakit itu sangat sulit untuk dilakukan penyembuhan, lantaran kurangnya fasilitas pendukung medis, namun untuk hal ini Ciputra Mitra Hospital sudah memiliki peralatan yang cukup lengkap  dalam diagnostik stroke seperti CT scan 128 slice dan MRI 1,5 Tesla,” bebernya.

Dengan adanya perlengkapan yang dimiliki Ciputra Mitra Hospital, dr. Sony berharap kedepannya edukasi kepada masyarakat sekitar untuk deteksi dini stroke, sehingga pasien-pasien stroke dapat dikenali gejalanya sedini mungkin dan mendapatkan penanganan segera.

BACA JUGA : Diserbu Masyarakat, Vaksinasi Dosis Kedua Ciputra Group Berjalan Tertib

“Ciputra Mitra Hospital membuka Layanan Terpadu Stroke sehingga pasien-pasien mendapatkan penanganan dengan cepat dan tepat, di mana diharapkan dapat menurunkan angka kecacatan dan angka kematian akibat penyakit ini,” harapnya.

Diketahui, pada kegiatan seminar kali ini pihak Ciputra Mitra Hospital mengundang pembicara dari dokter-dokter spesialis. Diantaranya, dokter spesialis penyakit dalam Kasan Wongdjaja.

dr. Kasan Wongdjaja menyampaikan faktor-faktor risiko penyebab stroke, kemudian dilanjutkan dengan dr. Steven  Spesialis Syaraf yang membahas secara komprehensif mengenai gejala awal sampai penanganan secara terpadu.

Selanjutnya dr. Agus Suhendar Spesialis Bedah Syaraf yang membahas penanganan bedah untuk kasus stroke, dan terakhir disampaikan dr. Mashuri, Spesialis Radiologi yang memaparkan secara detail mengenai gambaran radiologis melalui CT scan dan MRI.(jejakrekam)

Penulis Sheilla Farazela
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.