Pj Bupati Batola: Netralitas ASN Di Pemilu 2024 Mutlak, Tidak Bisa Ditawar-tawar Lagi

0

BERTEMPAT di Hotel Ratan Inn Banjarmasin, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kalsel melaksanakan Rapat Koordinasi Bersama Kepala Daerah se-Kalimantan Selatan. Dalam Rangka Mewujudkan Netralitas ASN pada Pemilu 2024, Selasa (6/12/2022).

TURUT hadir dalam acara tersebut Penjabat Bupati Barito Kuala Mujiyat yang turut mengingatkan, agar seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Kuala untuk tidak ikut berpolitik praktis dalam Pemilihan Umum Tahun 2024.

BACA: Bawaslu Kalsel Pastikan Usut Tuntas Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN Batola

Beliau menegaskan hal tersebut tidak bisa ditawar, karena seluruh kepala daerah kabupaten/kota se-Kalsel telah menanda tangani fakta integritas. “Itu merupakan bentuk sikap ketegasan pemerintah untuk siap menindak tegas ASN yang mencoba bermain politik saat pemilu,” ujarnya.

“Karena itu jangan sampai terseret, harus tetap netral. Langsung atau tidak langsung jangan mendukung salah satu pasangan calon,” sambungnya.

Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Pemprov Kalsel ini menambahkan, sebagai pelayan publik, seluruh ASN di Pemkab Batola harus mampu mempertahankan posisi dan fitrahnya sebagai aparatur yang netral untuk menjaga martabat di mata publik.

“Dalam setiap pesta demokrasi, termasuk pilkada nantinya, seluruh ASN di Pemkab Batola harus tetap berlayar dengan perahunya sendiri, yaitu perahu yang netral. Tidak mengikuti atau terseret dengan perahu politik salah satu pasangan calon,” jelasnya.

BACA JUGA: Terkait Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN Batola, Rekomendasi Pasti Dikirim ke KASN

Mujiyat pun menyambut baik dan akan mendukung sepenuhnya dengan adanya fakta integritas tersebut, sebab itu merupakan langkah awal untuk mengingatkan kembali kepada seluruh ASN yang mana bisa netral.

“Ini segera kita sampaikan segera ke jajaran ASN di Batola untuk mengetahuinya, terutama adanya fakta integritas itu, agar seluruh ASN di Batola harus benar-benar bekerja secara profesional, netral serta mampu melayani seluruh kepentingan publik tanpa membeda-bedakan latar belakang politiknya,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.