Capai Kelancaran Distribusi Logistik, 5 DPC APTRINDO Resmi Dilantik

0

DEWAN Pimpinan Daerah (DPD) Asosisasi Pengusaha Truk Indonesia (APTRINDO) Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar pelantikan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) APTRINDO periode 2022-2027, di Swiss Bell Hotel Borneo Banjarmasin, Sabtu (26/11/2022).

DENGAN tema ‘Tingkatkan Fungsi Peran Serta Aptrindo Di Era Digitalisasi Transformasi Logistik’, 5 DPC APTRINDO yang dilantik. Yaitu DPC HSU, DPC HST, DPC Batola, DPC Tanah Laut dan DPC Banjarbaru.

Ketua DPD APTRINDO Kalsel Alimusa Siregar mengatakan, dengan melantik 5 DPC diharap APTRINDO semakin berkembang di era digital. “Selain itu kita harus bisa bekerjasama dengan pemerintah untuk kelancaran distribusi logistik di Kalimantan,” ujarnya.

BACA: Polda Kalsel Bersama APTRINDO Berkomitmen Tingkatkan Kelancaran Arus Logistik di Banua

Alimusa Siregar tak menampik jika tantangan di era digital ini sangat berat, karena masih banyak para sopir yang masih belum menguasai teknologi. “Kita berharap para sopir di APTRINDO bisa menguasai digitalisasi, mengikuti trend sekarang. Apalagi sekarang beli bahan bakar juga menggunakan digital,” sebutnya.

Tantangan lain bagi para sopir APTRINDO, adalah sulitnya mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) subsidi. “Dari jumlah keseluruhan anggota APTRINDO sendiri yakni 1.250 orang, baru 40 persen diantaranya yang bisa mendapatkan BBM subsidi solar setiap hari dari Pertamina,” sesalnya.

“60 persen sisanya yang masih kita perjuangkan, untuk bisa kita ayomi armada-armada di bawah APTRINDO,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.