Pemkab Tanbu Bantu Warga Rumahnya Rusak Akibat Longsor

0

PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Tanah Bumbu (Tanbu) mengalirkan bantuan kepada warga yang rumahnya rusak melalui pemerintah desa setempat, akibat jalan longsor di Jalan Poros KM 171 Desa Satui Barat Kecamatan Satui

MENURUT Bupati HM Zairullah Azhar, bantuan yang diberikan sebagai bentuk rasa kepedulian pemerintah daerah Kabupaten Tanah Bumbu kepada warga yang terkena imbas dari tanah longsor yang berakibat rumah warga juga ikut rusak.

BACA JUGA:  Pemkab Tanbu Pastikan Jalan Alternatif  Sudah Dapat Dilewati

“Bantuan berupa beras dari Dinas Pertanian, kemudian makanan cepat saji, lauk cepat saji dan makanan anak dari Dinas Sosial. Lalu mie Instant, air mineral dan gula dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah, ” ucap bupati. 

Ia pun berharap, bantuan ini dapat sedikit membantu kebutuhan sehari-hari dari warga yang saat ini mengalami kesulitan terdampak bencana. “Semoga selalu tabah dan tetap bersyukur dengan keadaan yang dialami,” imbuhnya. (jejakrekam) 

Penulis Muaz

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.