Sempat Diamankan, Kapolresta Banjarmasin Akui Ada Oknum Lurah Ikut Tersandung Kasus Narkoba

0

KAPOLRESTA Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo Martosumito membenarkan adanya oknum lurah di Kota Banjarmasin yang tersandung kasus narkoba.

SABANA mengatakan oknum lurah itu ikut terseret dalam pusaran kasus narkoba, karena ada temannya yang telah jadi tersangka bernyanyi bahwa yang bersangkutan juga ikut mengkonsumi narkotika jenis sabu.

“Memang, oknum lurah itu sempat diamankan di Polresta Banjarmasin. Ini berdasar keterangan tersangka lain yang kami amankan. Karena, tersangka ini menyebut yang bersangkutan pernah memakai bersama (pesta sabu),” tutur Kapolresta Banjarmasin ini kepada jejakrekam.com, Rabu (8/6/2022).

Dari keterangan tersangka lain itu, personel Satres Narkoba Polresta Banjarmasin pun langsung menggeledah rumah oknum lurah itu. Hal ini berdasar keterangan tersangka yang diketahui merupakan teman dekat oknum lurah itu.

BACA : Oknum Lurah di Banjarmasin Tersandung Narkoba, Walikota Ibnu Sina : Terbukti Langsung Dipecat!

Hasilnya, Sabana mengakui tidak ditemukan barang bukti narkoba. Karenanya, berdasar peraturan perundang-undangan, maka oknum lurah itu pun dikembalikan ke rumahnya karena sudah melampaui 3×24 jam atau tiga hari usai diamankan petugas. “Yang bersangkutan sudah kami kembalikan ke rumahnya,” kata perwira menengah Polda Kalsel.

Sabana yang juga pernah menjabat Kapolres Hulu Sungai Tengah (HST) mengatakan soal asesmen pembinaan terhadap oknum lurah yang berstatus aparatur sipil negara (ASN) Pemkot Banjarmasin.

“Jadi, soal asemen pembinaan terhadap yang bersangkutan sepenuhnya ranah pimpinan tempatnya bekerja,” tegas Sabana.

BACA JUGA : Ada Oknum Lurah Bermain Politik, PP Banjarmasin Minta Plt Walikota Bertindak

Terpisah, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjarmasin Ikhsan Budiman mengakui pihaknya masih menunggu hasil penyelidikan dari penyidik Polresta Banjarmasin, terkait kabar adanya oknum lurah yang tersandung kasus narkoba.

“Jika nanti terbukti berdasar hasil penyelidikan penyidik kepolisian, baru kami akan mengambil tindakan tegas,” kata mantan Kepala Inspektorat Pemkab Tanah Bumbu ini.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.