emban Sebagai Ketua KORMI Kalsel, Paman Birin Gelorakan Olahraga

0

GUBERNUR Sahbirin Noor dilantik dan mengemban amanah sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Provinsi Kalimantan Selatan Periode 2018-2023, di Gedung Mahligai Pancasila, Senin Malam.

KETUA Umum KORMI Nasional Hayono Isman langsung melantik Sahbirin Noor (Paman Birin) mengungkapkan, KORMI Nasional percaya dengan dijabatnya KORMI Kalimantan Selatan oleh Gubernur Sahbirin Noor. “Saya kira KORMI Kalsel dijabat Sahbirin Noor merupakan suatu yang sudah tepat,” ujarnya.

Alasannya, sebut Hayono Isman, Gubernur Sahbirin Noor merupakan pencinta olahraga. Maka diharapkan, KORMI di Kalimantan Selatan dapat berkembang dengan maksimal. “Dengan dipegang Langsung oleh Gubernur maka diharapkan KORMI Kalsel akan semakin berkembang,” ucapnya.

PAW Ketua Umum KORMI Provinsi Kalimantan Selatan Sahbirin Noor yang baru saja dilantik menyatakan, kesiapannya memajukan olahraga tradisional di Provinsi Kalimantan Selatan. “Saya siap menjalankan amanah ini dengan sebaik baiknya,”tuturnya.

BACA: Lestarikan Olahraga Tradisional, Belasan Warga Wakili Batola Bersaing di Ajang Balogo se-Kalsel

Menurut Sahbirin Noor, dengan semakin diminati olahraga tradisional di masyarakat. Maka, akan membawa kegembiraan bagi masyarakat tersebut. “Olahraga tradisional ini identik dengan kegembiraan, dan memberikan nilai sehat, maka masyarakat Kalsel akan semakin bugar. Mari kita gelorakan olahraga,” ujar Sahbirin Noor.

Untuk diketahui, ditempat yang sama, Selasa (18/1), KORMI Kalsel menggelar Rapat Kerja Provinsi Tahun 2022. Saat membuka, Ketua Umum KORMI Nasional Hayono Isman, dalam sambutannya menyampaikan, agar seluruh peserta Rakerprov Kalimantan Selatan ini, dapat memasyarakatkan olahraga tradisional ini.

Maka, lanjutnya, dengan begitu KORMI mendukung program pemerintah untuk Indonesia Bugar mendatang. Dalam kesempatan tersebut, disampaikan program kerja KORMI Tahun 2022 ini, yang salah satunya akan dilaksanakannya Pornas . Sehingga, seluruh pengurus KORMI yang ada di 13 Kabupaten dan Kota di Kalimantan Selatan, diminta dapat mendukung pelaksanaan Pornas KORMI mendatang di Sumatera Selatan. (jejakrekam)

Penulis Asyikin

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.