Dua Tahun Vakum, Bandara Warukin Dioperasikan Lagi Akhir 2021

0

PEMERINTAH Kabupaten Tabalong berencana kembali mengoperasikan Bandara Warukin yang terletak di Kecamatan Tanta. Diketahui, bandara ini sudah beberapa tahun terakhir tidak beroperasi karena alasan bisnis.

BUPATI Tabalong, Anang Syakhfiani, mengatakan PT Pelita Air Service selaku pengelola Bandara Warukin sudah memberi mandat kepada pemkab agar mendukung operasional penerbangan.

Sebelumnya diketahui, penerbangan di bandara dihentikan sementara lantaran biaya operasional maskapai tidak tertutupi dalam setiap penerbangan.

“PT Pelita Air Service sudah, memberikan mandat kepada Perumda Tabalong Jaya Persada untuk mendukung operasional Bandara Warukin ini,” ujarnya.

Menurut Anang, rencana ini perlu dukungan semua pihak, khususnya perusahaan yang ada di Tabalong agar rencana dapat terealisasi.

BACA JUGA: Kini, Bandara Warukin Layani Penerbangan Domestik

“Saya berharap operasionalisasi penerbangan Bandara Warukin ini dapat berjalan sebelum Hari Jadi Kabupaten Tabalong tahun pada Desember 2021 nanti,” harapnya.

Sementara, Kepala Dinas Perhubungan Tabalong, Tumbur P Manalu mengatakan, pertemuan kali ini sebagai tindak lanjut dari koordinasi Dinas Perhubungan Tabalong dengan PT Pelita Service.

“Meski masih dalam kondisi pandemi Covid-19, tidak menjadi penghalang kita untuk mengambil satu gagasan, ide sehingga bandara kita yang sempat tidak beroperasi selama 2 tahun ini dapat bisa beropersional kembali,” terangnya. (jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.