Komunitas Rider Trail di Tabalong Galang Dana untuk Korban Banjir HST

0

BENCANA banjir yang terjadi di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) mendorong Komunitas Rider Trail Tabalong yang turut melakukan penggalangan dana dari para anggotanya.

DENGAN tajuk Komunitas Rider Trail Tabalong Peduli para rider Bumi Sarabakawa ini akan menyalurkan langsungn bantuan logistik sampai ke pelosok kabupate HST terdampak banjir yang tidak dapat dicapai oleh relawan lain, Senin (18/1/2021).

Salah seorang anggota Rider Trail Tabalong Peduli, Arul mengatakan sedikit 30 rider akan berangkat ke HST hari untuk menyerahkan langsung bantuan ke korban banjir yang berada di pelosok.

“Kita akan berusaha untuk mencapai korban banjir yang tidak tercapai lokasinya oleh relawan lain dikarenakan medan jalan yang ektrim,” ungkapnya.

Arul mengatakan pihaknya mendapat informasi ada beberapa desa yang tidak tersentuh bantuan dikarenakan sulit para relawan untuk mencapai lokasi desa yang dimaksud.

“Misi kita untuk mencapai titik lokasi yang tidak bisa dicapai oleh relawan lain seperti Desa Ajab, Desa Patikalian, Haruyan dayak dan Desa Papagaran,” katanya.

Ia berharap para Rider Trail Tabalong ini dapat terlaksana dan berhasil menyalurkan bantuan kepada korban banjir yang lokasinya sangat sulit untuk dicapai.

“Kami mohon dukungan do’anya, agar dalam menjalankan misi dan menyalurkan bantuan ini diberi kemudahan dan kelancaran,” ungkapnya seraya mengucapkan terimakasih kepada warga Tabalong yang telah berdonasi untuk korban banjir di HST ini. (jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Donny

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.