Peringatan 100 Hari Wafat Sang Istri, Sekdakab Banjar Mohon Doa untuk Almarhumah

0

PERINGATAN 100 hari meninggalnya Hj Nency Oktavia istri H Mokhamad Hilman (Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar) ini digelar secara sederhana oleh pihak keluarga di Martapura.

BERTEMPAT di kediaman pribadinya, acara 100 harian ini digelar dua kali yakni siang untuk jamaah ibu-ibu sedangkan malam untuk jamaah bapak-bapak.

Menurut Hilman, peringatan 100 harian ini sengaja digelar dua kali, supaya jamaah pria dan wanita tidak menjadi satu dalam satu ruangan.

“Dibagi siang dan malam acara 100 harian ini juga agar undangan yang hadir tidak terlalu banyak dalam satu ruangan, sehingga penerapan protokol kesehatan pada saat kegaiatan dapat terjaga,” ujarnya kepada jejakrekam.com, usai peringatan 100 hari istrinya Hj Nency Oktavia yang digelar, Kamis (5/11/2020) tadi.

BACA : Kisah Dua Sahabat; Subhan-Hilman yang Raih Doktor Hukum Konstruksi dengan Cum Laude

Dalam kesempatan peringatan 100 hari ini, Hilman atas nama keluarga, mengucapkan terimakasih tak terhingga atas keihklasan semua sanak saudara, kerabat dan sahabat atas segala kebaikan, perhatian, simpati, bantuan dan doa yang telah diberikan kepada almarhumah istrinya Hj Nency Oktavia.

Dalam kesempatan ini, Hilman memohonkan maaf dan ampun yang seikhlasnya-ikhlasnya atas segala kesalahan dan kekhilafan mendiang istrinya semasa hidup.

BACA JUGA : Sempat Dibawa ke Rumah Sakit, Istri Sekdakab Banjar Tutup Usia

“Kami sekeluarga juga memohonkan kepada Allah SWT kepada semua sanak saudara, kerabat dan sahabat yg telah dg ikhlas medo’akan almarhumah agar mendapatkan pahala berlipat ganda dari Allah SWT,” ujarnya.

Almarhumah semasa hidunya dikenal sebagai pribadi yang baik dan sangat disenangi semua kalangan, almarhumah meninggalkan tiga orang anak, yang bernama Ahmad Rafif Afiah, Dwi Rafifah Humaira dan Aisha Rafifah Farhana.(jejakrekam)

Penulis Herry Yusminda
Editor Didi G Sanusi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.