Demokrat Peduli Bagikan 1500 Paket Sembako, Zulva Sambangi Nenek Mulia

0

UNTUK meringankan beban masyarakat disuasana pandemi Covid-19 dan Bulan Ramadhan ini, DPD Partai Demokrat Kalimantan Selatan (Kalsel) membagikan 1500 paket sembako dan 2000 masker.

MELALUI gerakan Demokrat Peduli, bantuan tersebut dibagikan kepada masyarakat sekitar Kecamatan Gambut Kabupaten Banjar, Sabtu (9/5/2020).

BACA: Jumat Berkah, Kader Demokrat Berbagi Nasi Kotak

Didampingi  sejumlah pengurus lainya, Zulva Asma Vikra, mewakili partainya disela pembagian bantuan mengatakan,  Gerakan Demokrat peduli yang dilaksanakan tak lain ingin berbagi rasa kepada masyarakat terutama bagi kalangan tidak mampu serta yang membutuhkan.

“Dalam bulan Ramadhan yang penuh berkah ini juga, mari kita terus berikhtiar dan berdoa agar badai covid 19 dapat segera berlalu dan kita bisa segera kembali beraktivitas seperti sedia kala,”  kata Zulva.

BACA JUGA: Dari Pintu ke Pintu, Demokrat Balangan Bagikan Ratusan Paket Sembako

Anggota DPRD Kalsel dua periode yang kini duduk di Komisi IV ini, juga secara langsung menyambangi beberapa rumah. Diantaranya rumah nenek Mulia berusia 70 tahun warga Gambut yang hidup sendiri di sebuah gubuk yang sangat sederhana serta serba kekurangan.

“Kami juga memberikan bantuan kepada keluarga pemulung bapak Nur Alam yang akibat covid-19 ini mereka kesulitan melakukan pekerjaanya untuk menghidupi keluarganya dan membayar kontrakan rumah,” kata Zulva Asma Vikra.(jejakrekam)

Penulis Ipik Gandamana
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.