Banyak Desakan, PDAM Bandarmasih Akhirnya Beri Diskon 50 Persen untuk Pelanggan MBR

0

MENYUSUL pernyataan Presiden Joko Widodo untuk memberikan keringanan terhadap pelanggan PLN di seluruh Indonesia, PDAM Bandarmasin merencanakan hal yang sama.

RENCANANYA, pabrik air milik Pemkot Banjarmasin ini akan memberikan keringanan biaya 50 persen untuk bulan Mei dan Juni 2020, kepada 27.300 pelanggan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Kebijakan tersebut diambil berdasarkan dari hasil rapat bersama Pemkot Banjarmasin, jajaran direksi PDAM dan dewan pengawas PDAM Bandarmasih.

“Tidak menggratiskan, PDAM akan memberikan diskon 50 persen untuk pelanggan MBR kategori A11 dan A12,” kata Walikota Banjarmasin Ibnu Sina kepada awak media di Balai Kota Banjarmasin, Kamis (2/4/2020).

BACA : PLN Hitung Tagihan Listrik Dari Pemakaian Rerata 3 Bulan Terakhir

Menurut Ibnu Sina, kebijakan ini dikelurkan karena banyaknya tuntutan masyarakat dan anggota DPRD Banjarmasin di tengah wabah virus Corona.

Apalagi menyusul ketentuan Presiden RI Joko Widodo untuk menggratiskan iuran listrik saat wabah Corona ini melanda.

“Jadinya, secara resmi kita sampaikan kebijakan gratis 50 persen iuran,” pungkasnya.(jejakrekam)

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.