Organda Harus Bisa Beradaptasi dengan Teknologi

0

DPD ORGANISASI Angkutan Darat (Organda) Kalsel menggelar musyawarah daerah (musda) di Fave Hotel Banjarmasin, Selasa (4/2/2020). Musda dilaksanakan selama dua hari guna menyusun kepengurusan DPD Organda Kalsel periode 2020-2025.

WAKIL Ketua DPD Organda Kalsel Rakhmat Nopliardy mengatakan, kegiatan musda ini rutin dilakukan setiap lima tahun sekali. Menurutnya, berbicara moda transportasi, merupakan dinamika yang cukup menarik. Disebabkan, di tengah kepengurusan DPD yang terbatas harus beradaptasi dengan kondisi teknologi informatika yang canggih.

“Mudah-mudahan dengan perjalanan periodesasi kepengurusan DPD dengan kekurangan tidak boleh terlena dengan kekurangan dan tidak akan menjadi beruntung jika hari ini tidak lebih baik daripada yang kemarin. Sehingga, pengalaman kami akan menjadi catatan perbaikan, dan bagaimana Organda memberikan manfaat kepada anggota,” katanya.

Rakhmat menambahkan, dengan manfaat yang dikembangkan oleh pengurus Organda, maka masyarakat akan sangat terbantu, termasuk peemrinta daerah.

BACA : Konversi Taksi Kuning Jadi Bus Mini, Ketua Organda Minta Pemkot Pakai Hati Nurani

Wakil Ketua DPP Organda Hairil Siregar menyambut baik digelarnya Musda DPD Organda Kalsel. Menurut Hairil, pelaksanaan musda di kegiatan organisasi sangat penting, karena tidak saja membahas pergantian pengurusan, melainkan memiliki makna untuk pengkajian permasalahan yang dihadapi, serta melaksanakan pemilihan pengurus DPD Organda untuk 5 tahun mendatang.

“Kami berharap Musda DPD Organda Kalsel dapat menjadikan kegiatan ini sarana untuk membahas hal-hal yang penting bagi organisasi,” ucapnya.

Hairil berharap, Ketua DPD Organda Kalsel terpilih adalah seorang pengusaha angkutan umum yang pernah jadi pengurus. “DPP Organda beserta jajaran mengucapkan terimakasih kepada Ketua DPD Organda Kalsel sebelumnya yaitu Rustam Effendi yang telah memimpin Organda Kalsel dan yang terpilih nantinya bisa meneruskan hal-hal yang positif,” tandas Hairil Siregar.(jejakrekam)

Pencarian populer:organda kalimantan selatan rustam effendi
Penulis Sirajuddin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.